Madiun, Memorandum.co.id - Saat ini banyak sekali kasus kematian yang mendadak diakibatkan adanya gangguan atau serangan jantung, meskipun di usia yang relatif masih muda. Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, Kasrem 081/DSJ, Letkol Arh Hany Mahmudhi mengenalkan anggotanya untuk melakukan senam jantung. Ditemui selesai melakukan senam, Kasrem menyampaikan, tujuan dari dirinya mengenalkan senam jantung kepada anggotanya tersebut. “Selama adanya Covid-19, anggota setiap harinya kan selalu melakukan berjemur. Kemudian saya berfikir untuk mengkombinasikannya dengan senam jantung,” tuturnya di halaman Makorem, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Selasa (27/10/2020). “Jadi selain mendapatkan imunitas tubuh yang semakin baik dengan kita berjemur. Kita juga dapat membuat jantung semakin sehat,” tambahnya. Lebih lanjut dijelaskannya, senam jantung sangat baik untuk memperbaiki denyut nadi, sehingga kesehatan jantung lebih terjaga. Karena dirinya menilai, melancarkan aliran darah sangat penting demi menjaga kesehatan jantung yang dapat mencegah penyakit jantung, strouke dan beberapa penyakit lainnya. “Terlebih anggota kami rata-rata usianya sudah di atas 40 tahun dan bahkan banyak yang sudah di atas 50 tahun, sehingga kondisi fisiknya sudah mulai menurun,” ungkapnya. “Dengan kondisi yang seperti itu, tentu sangat penting untuk dapat memiliki kondisi jantung yang masih terjaga kesehatannya,” pungkasnya. (*/alv)
Peduli Kesehatan Anggota, Kasrem 081/DSJ Kenalkan Senam Jantung
Selasa 27-10-2020,11:53 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 31-12-2025,15:35 WIB
Akhiri 2025, Wali Kota Madiun Lantik 59 ASN, Kinerja Jadi Fokus Evaluasi
Rabu 31-12-2025,19:26 WIB
Kejari Surabaya Selamatkan dan Pulihkan Keuangan Negara Rp 1,52 Triliun Sepanjang 2025
Rabu 31-12-2025,17:37 WIB
Pemkab Jember Salurkan 2.500 Gerobak Mlijo Cinta untuk Perkuat PKL dan UMKM
Rabu 31-12-2025,17:43 WIB
5.415 P3K Paruh Waktu Terima Petikan SK, Bupati Tulungagung Sebut Mereka Aset Daerah
Rabu 31-12-2025,15:43 WIB
Surabaya Perketat Penyekatan Malam Tahun Baru, Larang Knalpot Brong dan Pesta Kembang Api
Terkini
Kamis 01-01-2026,13:35 WIB
Sambut 2026, Senator Lia: Momentum Jadi Lebih Bermanfaat
Kamis 01-01-2026,12:57 WIB
Rekam Jejak Gemilang Unugiri 2025, Kampus Terbesar di Bojonegoro yang Diakui di Tingkat Nasional dan Global
Kamis 01-01-2026,12:24 WIB
Sambut Tahun 2026, Bupati Jombang Pantau Car Free Night Pastikan Kenyamanan Warga dan Geliat UMKM
Kamis 01-01-2026,11:43 WIB
Polres Ngawi Gelar Wisuda Purna Bakti, Kapolres: Semangat Pengabdian Harus Terus Hidup di Masyarakat
Kamis 01-01-2026,11:18 WIB