Surabaya, memorandum.co.id - Calon Wakil Wali Kota Surabaya Mujiaman Sukirno menyapa warga di Balai RW 04 Gubeng, Kertajaya, Kamis (15/10/2020). Dihadiri kurang lebih dua ratus warga, acara tetap melaksanakan protokol kesehatan yakni menggunakan masker dan physical distancing. Warga juga harus registrasi terlebih dahulu dengan foto copy KTP. Dalam pidatonya, Mujiaman memberikan sekilas informasi terkait visi-misinya sebagai Calon Wakil Wali Kota Surabaya. Salah satunya yakni memberikan dana Rp 150 juta per RT. Mujiaman menyoroti pendidikan. Sekolah swasta memiliki jumlah yang terbilang cukup banyak dibandingkan sekolah negeri. Sehingga ia berfokus untuk memberi bantuan pula kepada sekolah swasta tersebut. "Sekolah swasta seharusnya mendapat bantuan pula, karena tujuan mereka sama untuk memajukan pendidikan," ujar wakil dari Machfud Arifin ini. Mujiaman juga akan memprioritaskan pembangunan pasar sebagai pusat perekonomian. Selain itu, juga kesejahteraan masyarakat berupa pendidikan dan kesehatan. Dalam acara kali ini, warga terutama ibu-ibu terlihat sangat tertarik. Yuni (38), salah satu warga mengatakan, bahwa visi dan misi Pak Mujiaman jelas. "Ini bagus untuk Kota Surabaya," singkat Yuni. (x1/x2/fer)
Mujiaman Soroti Pendidikan di Surabaya
Kamis 15-10-2020,20:09 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,14:43 WIB
Kejari Ngawi Tetapkan Mantan Kadindik Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp19 Miliar
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB
Catatan Eko Yudiono: Persebaya Boleh Percaya Diri tapi Waspada Jadi Keharusan
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB
Jelang Laga Persebaya Vs Arema FC, Polrestabes Surabaya Siagakan Personel Antisipasi Kerawanan
Kamis 28-11-2024,23:25 WIB
Pernyataan Sikap Tim Pemenangan Paslon BAGUS Pilkada Lamongan 2024
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Terkini
Jumat 29-11-2024,21:30 WIB
Edarkan 50 Gram Sabu, Dua Warga Tulangan Diadili
Jumat 29-11-2024,21:13 WIB
Ratusan Pelajar Tulungagung Ikuti Ujicoba Pembagian Makanan Sehat Bergizi
Jumat 29-11-2024,21:07 WIB
Tak Kapok, Residivis Narkotika Putat Jaya Kembali Edarkan Sabu
Jumat 29-11-2024,21:01 WIB
Empat Koruptor Bank Pemerintah di Kabupaten Malang Dijebloskan ke Penjara
Jumat 29-11-2024,20:28 WIB