Sarat Prestasi, AKBP Rama Tinggalkan Jejak Kemitraan dengan Insan Pers

Rabu 14-10-2020,17:43 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Bangkalan, memorandum - Setelah setahun lebih menjabat Kapolres Bangkalan, derap pengabdian AKBP Rama Samtama Putra SIK MH MSi kini tuntas sudah. Ke depan, Rama, sapaan Rama Samtama Putra  yang akrab dengan insan pers Mitra Polres Bangkalan meniti karier sebagai Kapolres Kerawang Polda Jawa Barat. Posisi Rama di Polres Bangkalan akan dipercayakan kepada AKBP Didik Hariyanto SIK, mantan Kapores Pacitan. “Terima kasih rekan-rekan (insan pers, red),  atas perhatian dan doanya. Sehat dan sukses untuk semua rekan-rekan Mitra Polres Bangkalan,” begitu respons singkat Rama, menyikapi ucapan selamat dari sekitar 40 lebih jurnalis Mitra Polres, Rabu (14/10/2020). Banjir ucapan selamat dan doa dari komunitas insan pers itu berderet panjang di grup WhatsApp (WA) wartawan Mitra Polres Bangkalan, setelah dalam surat telegram berisi kebijakan mutasi jabatan pamen Polri dari Mabes Polri, viral beredar di media sosial. Di situ tertera jelas nama AKBP Rama Samtama Putra, termasuk salah satu pamen yang terjaring kebijakan rotasi jabatan. Selama meniti karier di Polres Bangkalan, pria humoris berpenampilan santai, tetapi serius dan tegas itu memang sangat lengket dan bersahabat dengan kalangan insan pers. Rama tidak pernah membedakan-bedakan jurnalis. Baik wartawan media cetak, radio, telivisi maupun wartawan media online, semuanya diperlakukan sama. Terkadang jika ada waktu senggang, Rama acapkali nongkrong dan ngopi bareng dengan belasan wartawan di gasebo di halaman sisi utara mapolres. Suasananya selalu santai, sarat kelakar dan senda gurau. Selain itu, Rama juga populer sebagai sosok yang kreatif dan kaya gagasan berbasis inovatif. Selama pandemi Covid-19 pada kisaran Maret hingga paruh Oktober 2020 saat ini, Rama sebagai Wakil Ketua dalam Tim Satgas Penanganan Covid-19 Pemkab Bangkalan, selalu tampil sebagai inisiator dalam meramu strategi untuk mempercepat putusnya mata rantai peneyebaran Covid-19. Di antaranya, Rama menjadi penggagas terbentuknya Kampung Tangguh, Ponpes Tangguh, Industri Tangguh, Mal Tangguh, Pasar Tangguh, dan Terminal Tangguh Covid-19 Semeru. Juga menjadi inisiator terbentuknya Mobil Patroli Tangguh di 17 polsek jajaran. Terakhir Rama juga me-launching beroperasinya Tim Mobile Covid Hunter untuk memburu para pelanggar protokol kesehatan. Selain itu, masih banyak prestasi layanan publik berbasis inovasi di lingkungan Polres Bangkalan. Itu sebabnya, adalah hal yang logis jika selama kepimpinan Rama, Polres Bangkalan kerap menuai prestasi gemilang. Di antaranya Polres berhasil menyabet penghargaan zona integritas wilayah bebas korupsi (ZI-WBK ) dari Kemenpan-RB, reward promotoer dari Lemkapi, dan peghargaan Radar Madura Award. (ras/fer)  

Tags :
Kategori :

Terkait