Terima Kunjungan Kakanwil Bea Cukai Jatim II, Danrem 081/DSJ Siap Beri Dukungan dan Kerjasama

Rabu 07-10-2020,05:00 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Madiun, Memorandum.co.id - Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai (Kakanwil) Jatim II, Oentarto Wibowo berkunjung ke Korem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Selasa (6/10/2020). Kedatangan Kakanwil Jatim II itu disambut dan diterima langsung oleh Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. Kepada Danrem, Kakanwil Jatim II mengungkapkan bahwa, kunjungannya itu merupakan tindak lanjut dari kunjungannya ke Kodam V/Brawijaya dan penandatanganan nota kesepahaman antara Kementerian Keuangan dan TNI tentang pengamanan hak-hak negara dalam bidang perpajakan termasuk kepabeanan dan cukai yang sudah ditandatangani pada tahun 2017. Selanjutnya menurutnya, koordinasi akan dilanjutkan oleh Kepala Kantor dengan Dandim di masing-masing daerah pengawasannya. Kakanwil Jatim II menggarisbawahi bahwa, sebenarnya sinergi antara Bea Cukai dan TNI sudah terjalin lama dan secara rutin telah terjalin komunikasi dan koordinasi, namun kunjungan saat ini dilakukan sebagai refreshment agar makin terjalin sinergi dan kekompakan. Dirinya juga mengharapkan adanya sinergi yang lebih kuat dalam menekan peredaran rokok ilegal, yang mana pada tahun 2019 telah berhasil diturunkan hingga 3% berdasarkan survei independen. Lebih lanjut ditegaskannya bahwa, Bea Cukai siap membantu TNI dalam hal apapun bila diperlukan, termasuk dalam penguatan pengamanan perbatasan, baik dalam hal sosialisasi mengenai aturan terkait pelintas batas maupun hal lainnya. Sementara itu, Danrem menyambut baik dan berterimakasih atas silahturahmi yang telah dilakukan oleh Kakanwil Bea Cukai Jatim II. "Kami siap membuka lebar kerjasama di dalam pelaksanaan kegiatan ke depan dan mendukung berbagai program-program yang akan dilaksanakan," ujar Danrem 081. (*/alv/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait