Jember, memorandum.co.id - Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) RI Teten Masduki dan Deputi Kelembagaan Rulli Nuryanto melakukan kunjungan kerja (kunker) ke PT Mitratani Dua Tujuh, anak perusahaan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X, Kamis (1/10/2020). Rombongan disambut Plt Bupati Jember KH A Muqiet Arif, Direktur PTPN X Aris Toharisman, dan Direktur PT Mitratani Dua Tujuh Untung Mulyono. Kunjungan ini guna melihat lahan edamame dan proses produksi frozen vegetables. Kunjungan diisi dengan tanam dan panen edamame di lokasi Deminik bersama dengan para petani mitra Koperasi Serba Usaha (KSU) Keluarga Mitratani, peletakan batu pertama pembangunan cold storage, dan pelepasan ekspor edamame ke Jepang secara simbolis. PT Mitratani Dua Tujuh adalah anak perusahaan PTPN X yang memproduksi frozen vegetables, yaitu edamame, okra, dan sweet potatoes. Dari keseluruhan produksi tersebut, sekitar 80 persen di antaranya diekspor ke Jepang dan sebagian lainnya dipasarkan ke Asia Tengah, Timur Tengah, Australia, Belanda, serta memenuhi pasar lokal. Teten mengapresiasi kinerja dan model bisnis PT Mitratani Dua Tujuh karena terus berupaya mencapai target-target produksinya dan memanfaatkan kemitraan dengan koperasi dalam memberdayakan petani untuk skala bisnis. PT Mitratani Dua Tujuh sendiri menargetkan produksi edamame sebesar 9.022 ton dan okra 4.149 ton di 2020. “Saya mengapresiasi model bisnis di Mitratani karena bermitra dengan koperasi dalam pemberdayaan petani, sehingga petani dapat fokus dalam kegiatan budidaya karena pemasaran produk sudah terjamin. Ke depannnya diharapkan KSU Keluarga Mitratani dapat memperluas keanggotaannya dan mengajak lebih banyak petani untuk bergabung,” terang Teten, dalam rilisnya. Teten bersama rombongan juga berkesempatan untuk merasakan minuman jusme. Jusme merupakan minuman pengembangan produk dari edamame yang selama ini menjadi komoditas andalan PT Mitratani Dua Tujuh. Sementara itu, Direktur PTPN X Aris Toharisman mengatakan, inovasi terus diterapkan PTPN X mulai dari unit usaha hingga anak perusahaannya. “Jusme merupakan inovasi yang telah diterapkan PT Mitratani Dua Tujuh. Di tahun 2020 ini telah diproduksi jusme 225.624 botol dan sudah tersebar ke seluruh wilayah Indonesia,” terang Aris. (*/lis/fer)
Menteri Koperasi dan UKM Lepas Ekspor Edamame Anak Usaha PTPN X
Kamis 01-10-2020,20:05 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 26-01-2026,16:22 WIB
Kunci Adaptasi Cepat Pedro Matos Bersama Pemain Persebaya
Senin 26-01-2026,15:45 WIB
Targetkan 284 Titik, Pembangunan Koperasi Merah Putih di Nganjuk Terganjal Standarisasi Lahan
Senin 26-01-2026,19:01 WIB
Tepis Isu Perampasan Hak, DPRD Surabaya: Sengketa Kakek Wawan Murni Hukum, Bukan Program MBG
Senin 26-01-2026,11:10 WIB
APBD 2027 Kota Madiun Difokuskan Akselerasi Visi Akhir RPJMD, Ekonomi Hijau Jadi Penopang Utama
Senin 26-01-2026,17:37 WIB
Remehkan Panggilan Sidang, Majelis Hakim Perintahkan JPU Panggil Paksa Kadisdik Jatim Aries Agung Peawai
Terkini
Selasa 27-01-2026,10:34 WIB
Tak Cukup Sekadar Jualan, Pasar Tradisional Surabaya Didorong Jadi Wisata Tematik
Selasa 27-01-2026,10:31 WIB
Pemkab Jombang Inventarisasi Aset Empat Kelurahan, Disiapkan Lokasi KDMP
Selasa 27-01-2026,10:27 WIB
Raperda Hunian Layak Masuk Finalisasi, Haramkan Kos Harian, Ruko Jadi Kos Siap-siap Disegel
Selasa 27-01-2026,10:18 WIB
KUHP Baru, Penadah Bisa Dikenakan Pidana Denda Hingga Rp500 Juta
Selasa 27-01-2026,10:08 WIB