Warga Asemrowo Adu Kreatif  Cipta Menu Makanan dan Minuman Ala Rempah

Rabu 16-09-2020,21:57 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Surabaya, memorandum.co.id - Penuh kreatif, warga Kecamatan Asemrowo Surabaya menggelar lomba Cipta Menu Makanan dan Minuman Ala Rempah. Lomba diikuti 22 tim peserta, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat serta disiarkan secara live melalui zoom, Rabu (16/9). Lomba yang bertajuk Cipta Menu ala Rempah ini diikuti oleh 17 tim PKK RW, 3 tim Kelurahan se-Kecamatan Asemrowo itu juga di ikuti oleh ibu-ibu TPPKK & Dharma Wanita Persatuan Unsur Kecamatan Asemrowo ibu ibu Persit Kartika Chandra kirana ranting 6 koramil 05 Tandes, dan ibu-ibu Bhayangkari Polsek Asemrowo. Lomba ini digelar dengan maksud untuk menggali kreatifitas menciptakan menu makanan minuman ala rempah berbasis sumber daya lokal. memberi motivasi serta edukasi tentang pentingnya konsumsi makanan minuman bergizi untuk menaikkan imun tubuh di masa pandemi ini, agar tidak mudah terserang virus. Lomba cipta menu ala rempah ini disupport sepenuhnya oleh tim juri dari Surabaya Hotel School (SHS) dan dioperasionalisasikan secara kompak oleh para Ketua LPMK se wilayah kecamatan Asemrowo. Camat Asemrowo, Bambang Udikoro mengatakan bahwa pengetahuan akan pentingnya konsumsi pangan dengan menu ala rempah tersebut perlu disosialisasikan sampai pada tingkat terkecil dalam kelompok masyarakat yaitu keluarga. "Kegiatan lomba ini adalah tindak lanjut dari program kecamatan yaitu gerakan 'Gemar Wedang Rempah' sudah ditanamkan sejak bulan Juni,"  ujar Bambang. Lombah cipta menu ala rempah adalah upaya Kecamatan Asemrowo untuk membangun imunitas tubuh masyarakat, dengan harapan pandemi ini segera berakhir, dan kondisi masyarakat kecamatan Asemrowo semakin membaik. "Harapan Kami semuanya yang ada disini nanti akan menjadi perwakilan bagi warga warga yang lain agar bisa tetap menjaga imunitas tubuh dengan makanan dan minuman," sambung Bambang. Sementara itu,  Dra Novilia Bambang istri Camat Asemrowo berpesan agar  tetap berkreasi meski dalam keterbatasan situasi pandemi ini. "Mohon Ibu - ibu tetap jaga kesehatan salah satunya dengan patuh memakai masker dan memasyarakatkan gemar wedang rempah ini," harapnya. Sebagai emaknya organisasi perempuan di wilayah kecamatan Asemrowo, Novi memotiasi agar para kader perempuan tidak bosan dan tidak lelah untuk mengingatkan warga yang belum tertib terhadap protokol kesehatan terutama pemakaian masker. "Maskermu melindungiku, maskerku melindungimu," sebut Novi. Ia juga menitipkan pesan kepada kader PKK untuk mensosialisasikan gerakan 'TISAGALUH' (Tiap SAtu orang kader/ibu di rumah bertugas mengedukasi tiga atau lebih anggota keluarGAnya dan sepuLUH rumah di sekitarnya) untuk mengingatkan selalu menggunakan masker dan cara menggunakan masker yang benar serta dapat menjadi contoh dalam kepatuhan berprotokol kesehatan. Pada akhir lomba, tim juri mengumumkan juara I diraih Bhayangkari Polsek Asemrowo, disusul juara II : RW 03 Kel. Asemrowo, juara III : RW 05 Kel. Tambak Sarioso, juara harapan I : RW 08 Kel. Asemrowo, juara harapan II : TP. PKK Kel. Tambak Sarioso. (mg1/mg2/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait