Walikota Malang Beber 3 Cluster Utama Penyebaran Covid-19, Ini Dia

Senin 14-09-2020,11:38 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Malang, Memorandum.co.id - Walikota Malang, Sutiaji membeberkan adanya 3 cluster utama dalam penyebaran wabah virus Corona. Ketiga cluster itu, mulai tempat penjualan, keluarga serta kantor. Karena itu, dilakukan operasi Yustisi pada cluster yang berpotensi menyebarkan virus. "Ada tiga cluster utama. Kalau penjualan mulai dari mall, pasar, kafe serta tempat penjualan lainya. Cluster kedua, dari keluarga. Karena, tidak selalu tahu, anggota keluarga kita punya riwayat kontak dengan siapa," terang Sutiaji saat apel gelar pasukan operasi Yustisi di Mapolresta Malang Kota, Senin (14/9/2020). Selain itu, lanjut Sutiaji, cluter ketiga dari kantor atautempat kerja. Mengingat, para pekerja berinteraksi dengan banyak orang. Penting juga dengan tetap waspada terhadap siapapun. Mengingat, ada juga Orang Tanpa Gejala (OTG). "Saat ini, sudah ada 59 negara yang menolak warga Indonesia. Karena penangangan Covid dirasa belum berhasil. Karena itu, yang hadir di sini ini, harus wajib menjadi contoh dalam Prokes," lanjutnya. Lebih lanjut ia menjelaskan, dalam penindakan kedisiplinan, sudah ada payung hukum. Baik Inpres, Pergub maupun Perwal. Penanganan wabah virus Covid 19, harus sampai dengan tuntas. Disinggung ke mana nantinya uang hasil dari sanksi denda ke masyarakat, Sutiaji menjawab jika uang itu nantinya masuk di kas daerah. (edr)

Tags :
Kategori :

Terkait