Ditabrak Mobil, Bandit Kendangsari Tersungkur

Selasa 02-04-2019,09:49 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

SURABAYA - Aksi penjambretan yang dilakukan dua penjahat jalanan di Jalan Raya Kendangsari, berhasil digagalkan seorang pengguna jalan, Senin (1/4) malam. Bahkan, seorang pelaku yang diamankan di Mapolsek Tenggilis Mejoyo, kondisinya babak belur akibat dihakimi massa. Informasi yang dihimpun, diawali korban yang mengendarai motor bersama rekannya. Setiba di sekitar Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Kendangsari, Jalan Raya Kendangsari, dia dikagetkan tas miliknya dirampas oleh pelaku yang diketahui bernama  Mochamad Zaini dan temannya yang saat ini masih buron. Menyadari tas yang berisi dompet dan HP-nya dirampas, korban sontak meneriaki jambret terhadap kedua pelaku. Tidak disangka, ternyata teriakannya didengar oleh beberapa pengguna jalan termasuk pengemudi mobil yang langsung menabrakkan kendaraannya ke motor yang dikendarai pelaku. "Saat itu saya lihat dengan mata kepala sendiri. Setelah merampas tas, korban langsung teriak. Dari belakang ada mobil jenis sedan langsung ikut mengejar dan menabrak motor pelaku," kata Indra, petugas keamanan RSIA ditemui di lokasi. Lebih lanjut Indra menyebut, meski sudah tersungkur ke jalan, seorang pelaku berhasil melarikan diri. Sedangkan pelaku lain yakni Zaini, sudah terkepung massa. Pria ini langsung diamuk massa dan dijadikan sansak hidup. "Tidak lama kemudian ada anggota Polsek Tenggilis mejoyo yang datang dan mengamankan pelaku," imbuh Indra. Pantauan di Mapolsek Tenggilis Mejoyo, setelah sempat menjalani pemeriksaan oleh penyidik, Zaini terlihat dikeler oleh lima anggota reskrim untuk mencari pelaku yang berhasil kabur. Terpisah, dikonfirmasi melalui selularnya, Kapolsek Tenggilis Mejoyo Kompol Totok Sumariyanto membenarkan jika anggotanya mengamankan pelaku penjambretan. "Memang benar, tadi sore anggota mengamankan seorang tersangka jambret. Tapi masih kami kembangkan ke pelaku satunya yang berhasil kabur. Mohon waktu dan mudah-mudahan cepat tertangkap," harap Totok. (fdn/nov)  

Tags :
Kategori :

Terkait