SUMENEP - Danrem Bhaskara Jaya (BJ) Kolonel Inf Sudaryanto meresmikan penggunaan pompa air submersible di Desa Sonok, Kecamatan Nonggunong, Kabupaten Sumenep, Kamis (28/3). Pembuatan sumur ini agar masyarakat bisa menikmati air bersih yang selama ini sangat dibutuhkan. “Kini sudah memiliki sumur submersibel guna memenuhi kebutuhan air bersih, semua itu berkat doa dari kita semua,” kata Sudaryanto. Pembuatan sumur ini masih menurut Sudaryanto merupakan gagasan dalam rangka memecahkan permasalahan ketersediaan air bersih. Sebab selama ini untuk mendapatkan air bersih, warga mengambil cukup jauh. “Sehingga hal itulah yang membuat saya dan aparat wilayah setempat untuk berfikir membuat pompa air submersibel ini. Oleh karena itu mari kita jaga bersama alat ini termasuk MCK-nya,” lanjut Sudaryanto. Masih menurut Sudaryanto bila air merupakan sumber kehidupan. Untuk itu masyarakat harus tetap menjaga lingkungan, karena air itu akan ada kalau banyak tumbuhan atau pohon, sehingga mata air tetap ada. “Jangan sampai mata air hilang karena banyak tumbuh-tumbuhan yang ditebang,” pesan Sudaryanto. (tyo/fer)
Korem Bhaskara Jaya Pecahkan Masalah Air Bersih
Jumat 29-03-2019,10:06 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,14:05 WIB
Ribuan Warga Kota Blitar Penuhi Kampanye Akbar Bambang-Bayu
Sabtu 23-11-2024,15:17 WIB
Swing Voters Tulungagung Diprediksi Bakal Kian Mengambang, Usai Debat Terakhir Pilkada 2024
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Terkini
Minggu 24-11-2024,13:14 WIB
Polisi Ajak Umat Kristen Turut Wujudkan Kedamaian
Minggu 24-11-2024,12:20 WIB
Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Tabrak Truk di Sumur Welut
Minggu 24-11-2024,11:46 WIB
Perluas Dukungan Lingkungan Akademik, Hulu Migas Partisipasi pada Pameran SINOX-01
Minggu 24-11-2024,11:42 WIB
FISIP Unej Berusia 60 Tahun, Gelar Berbagai Kegiatan Inspiratif Job Fair hingga Seminar Internasional
Minggu 24-11-2024,11:39 WIB