SURABAYA - Kasumi alias Mbah Sireng, penjual bunga yang biasa mangkal di Jalan Sikatan depan Jembatan Merah Plaza (JMP), ditemukan tewas, Senin (25/3). Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh nenek 85 tahun tersebut. Kematian korban diduga akibat penyakit hipertensi dan diabetes yang dideritanya. Menurut Erik (29), kerabatnya, warga Jalan Tunjungan Gading, sehari-hari korban berjualan bunga di sekitar Jembatan Merah dan menjaga warung kopi. Sekitar pukul 05.00, korban sudah ditemukan tidak bernyawa di dalam warkop milik Syukur. "Saat ditemukan, tubuh korban terlentang dan tak bergerak," kata Erik kepada petugas. Temuan ini kemudian dilaporkan ke Polrestabes Surabaya dan Polsek Bubutan. Setelah diidentifikasi, jasad korban dievakuasi ke rumah duka di kawasan Jalan Simo. "Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Menurut keterangan keluarganya korban mempunyai penyakit komplikasi," jelas Kanitreskrim Polsek Bubutan Ipda Purwanto. (rio/yok)
Penjual Bunga Tewas di Warkop Jalan Sikatan
Senin 25-03-2019,13:00 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,14:40 WIB
Sejumlah Warga Surabaya Memilih Kotak Kosong, Ini Alasannya
Terkini
Rabu 27-11-2024,22:05 WIB
Tak Ingin Jemawa, Emil Sebut Syukuran Kelancaran Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,21:06 WIB
ErJi Unggul Telak 84,04 Persen atas Kotak Kosong
Rabu 27-11-2024,20:34 WIB