BOJONEGORO - Hendri Wijaya (34), warga Desa Meduri, Kecamatan Margomulo, Kabupaten Bojonegoro, tewas di lokasi kejadian setelah motor yang dikendarainya menabrak truk parkir, Sabtu (23/3). Kejadian tersebut ketika korban memacu motornya di jalan raya Desa Kalirejo, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro. Kejadian ini bermula korban yang mengendarai motor Suzuki Shogun 125 nopol S 3009 BG, melaju dengan kecepatan tinggi. Karena kondisi penerangan yang kurang sehingga korban menabrak truk nopol B 9230 VB, yang sebelumnya diparkir oleh Jhinar Masdha Helmy (42), warga Desa Dlimas, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, Jawa Tenggah. "Dengan kondisi tanpa memasang rambu-rambu atau lampu isyarat kendaraan tersebut sedang berhaenti. Karena jarak yang sudah dekat dan pengendara sepeda motor tidak bisa menguasai laju kendaraannya, " kata Kanit Laka Satlantas Polres Bojonegoro Ipda Matsuiswanto. Korban selanjutnya dibawa ke RSUD Padangan untuk divisum. Sedangkan kedua kendaraan yang terlibat laka-lantas tersebut, diamankan petugas guna proses lebih lanjut. "Saran bagi sopir, kalau parkir kendaraan cari tempat yang aman. Jangan parkir di badan jalan. Apabila terpaksa parkir di badan jalan karena kondisi rusak, berikan tanda atau rambu yang jelas," pesan Matsuiswanto. (top/har/tyo)
Pengendara Motor Tewas Tabrak Truk Parkir
Sabtu 23-03-2019,14:29 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,06:44 WIB
Konflik Lahan Rampung, Proyek Bungah Industrial Park di Gresik Utara Dilanjutkan
Selasa 13-01-2026,08:07 WIB
Daftar Pejabat Polda Jatim yang Masuk Gerbong Mutasi
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,09:26 WIB
Kasus Pemerasan Kadisdik Jatim, Hakim Pertanyakan Pemberi Uang Tidak Ikut Ditangkap
Terkini
Selasa 13-01-2026,23:18 WIB
Era Baru Timnas: Erick Thohir Ajak Semua Elemen Dukung John Herdman
Selasa 13-01-2026,20:48 WIB
16 Ribu Siswa SLTA Hadiri UB Education Expo di Malang
Selasa 13-01-2026,20:42 WIB
DPRD Surabaya Minta Wali Kota Tegas, Hak Warga Bale Hinggil Diutamakan dari Investor
Selasa 13-01-2026,20:00 WIB
Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Jalan Ir Soekarno Surabaya, Timpa Ojol dan Penumpang
Selasa 13-01-2026,19:52 WIB