3. Doa Syukuran Ulang Tahun Singkat
Doa syukuran ulang tahun yang telah dsebutkan sebelumnya memang memuat berbagai macam harapan yang sudah cukup lengkap. Namun jika doa-doa syukuran ulang tahun tersebut dirasa terlalu panjang, ada bacaan doa syukuran ulang tahun yang lebih pendek dan lebih mudah dihafalkan.
Meski bacaan doa syukuran ulang tahun berikut ini relatif lebih pendek, namun doa syukuran ulang tahun ini tetap memiliki kandungan makna yang membuat harapan yang lengkap. Doa syukuran ulang tahun ini diambil dari surat Maryam ayat 33, berikut bunyinya:
وَٱلسَّلَٰمُ عَلَىَّ يَوْمَ وُلِدتُّ وَيَوْمَ أَمُوتُ وَيَوْمَ أُبْعَثُ حَيًّا
Latin: Was-salāmu 'alayya yauma wulittu wa yauma amụtu wa yauma ub'aṡu ḥayyā
Artinya: "Dan kesejahteraan semoga dilimpahkan kepadaku, pada hari aku dilahirkan, pada hari aku meninggal dan pada hari aku dibangkitkan hidup kembali," (QS. Maryam: 33)
Demikian adalah sejumlah doa syukuran ulang tahun, semoga dengan mengamalkannya kita bisa semakin tambah bersyukur dan sejahtera, yang ditandai dengan meningkatnya ketaatan kita kepada Allah SWT.