"Jika kami nilai tumpukan sampah itu menutup atau menghambat aliran sungai, langsung kami eksekusi," tegas Vicky.
Aksi ini mendapat sambutan positif dari warga setempat. Samsul, salah seorang warga yang ikut membantu, mengaku sangat senang dan terbantu.
"Semoga aksi ini banyak dilihat orang yang kemudian tersadar ikut menjaga lingkungan sungai dengan tidak membuang sampah sembarangan," ujarnya penuh harap. (kd/mh)