Malang, Memorandum.co.id - Polresta Malang kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat terdampak Covid 19. Bantuan sosial itu berupa 10 ton beras. Kapolresta Malang, Kombes Pol Leonardus Simarmata mengatakan, penyaluran bantuan secara bertahap untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid 19. “Hari ini kami melakukan penyaluran paket sembako. Untuk tahap dua ini, sejumlah sepuluh ton, kalau kemarin tahap satu sejumlah sebelas ton. Yang kali ini, dikarenakan di tahap pertama kemarin ada yang belum mendapatkan bantuan,” katanya usai melepas penyaluran bantuan di halaman Mapolresta, Kamis (28/6). Penyaluran bantuan tahap 2 ini yang dilakukan bersama TNI diharapkan dapat diterimakan pada masyarakat yang membutuhkan dan yang pada tahap pertama belum mendapatkan bantuan sehingga bansos ini merata. “Teknis di lapangan masih dilakukan gabungan anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Diharapkan, bisa benar-benar menjangkau dan menyentuh ke warga yang berhak dan belum dapat bantuan,” lanjutnya. Dijelaskan, sebagian sembako yang disalurkan ini juga untuk mendukung keberadaan kampung tangguh. Karena itu, ada beberapa kampung tangguh yang masih perlu diinstal dan ada yang memang sudah mandiri, baik secara ketahanan, keamanan dan informasi. Sementara itu, untuk mendukung dan menginstal kampung tangguh, Komandan Kodim 0833 Kota Malang, Letkol Inf Tommy Anderson mengaku telah dilaksanakan pelatihan kader kampung tangguh bagi para Babinsa dan Babinkamtibmas. “Telah dilakukan pelatihan kader kampung tangguh bagi Babinsa dan Babinkamtibmas. Itu dilakukan agar tercipta kampung tangguh yang terstandarisasi. Sehingga kualitas kampung tangguh di Kota Malang ini standarnya sama,” terangnya. (edr)
Bersama Kodim, Polresta Malang Salurkan Beras 10 Ton
Kamis 28-05-2020,15:40 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,19:03 WIB
Warga Pacar Keling Protes Bansos dan Rutilahu, Kelurahan Lakukan Verifikasi Lapangan
Jumat 16-01-2026,18:51 WIB
Bupati Gresik Tekankan Penajaman Prioritas Pembangunan dalam Penyusunan RKPD 2027
Jumat 16-01-2026,17:53 WIB
Gus Ipul: Sekolah Rakyat Tak Sekadar Pendidikan, tapi Jalan Keluar dari Kemiskinan
Terkini
Sabtu 17-01-2026,15:00 WIB
Respon Cepat Aduan Warga, Polres Kediri Kota Tindak Balap Liar
Sabtu 17-01-2026,14:55 WIB
Tingkatkan Kamseltibcarlantas, Satlantas Polres Gresik Edukasi Driver Trans Jatim Lewat Polantas Menyapa
Sabtu 17-01-2026,14:52 WIB
Jelang Lebaran 2026, Brand asal Malaysia Christy Ng Hadir di Tunjungan Plaza dengan Koleksi Premium
Sabtu 17-01-2026,14:49 WIB
Talud Sarangan Ambrol, Sejumlah Motor Wisatawan Terjebur Telaga
Sabtu 17-01-2026,14:36 WIB