Malang, Memorandum.co.id - Sistem pengamanan yang dilakukan Polresta Malang Kota cukup ketat. Sebab, selama berlangsung PSBB aturan diberlakukan tanpa kompromi sehingga berhasil melakukan penindakan terhadap pengendara yang melakukan pelanggaran. "Pos penyekatan di Graha Kencana dan Tol Madyopuro dinilai cukup ketat. Terbukti, ada beberapa kendaraan yang melakukan pelanggaran diminta untuk putar balik bahkan diberi sanksi tilang," terang Kapolresta Malang Kota KBP Leonardus H Simarmata. Ia melanjutkan, ada beberapa kendaraan yang berhasil diberi sanksi tilang bahkan disita. Diantaranya adalah kendaraan pribadi yang diduga travel gelap hingga pick up yang membawa penumpang yang ditutup terpal. "Sudah kami beri sanksi penilangan. Barang bukti juga disita. Ngambilnya tidak untuk sekarang, nanti," lanjutnya. Penerapan PSBB yang dimulai sejak tanggal 17-26 Mei ini sudah melakukan tindakan pada 61.331 unit sepeda motor dan 3.010 unit diminta putar balik. Sementara, untuk mobil sebanyak 35.394 unit diperiksa dan 1.597 unit diminta untuk putar balik. Jumlah kendaraan yang melakukan pelanggaran dan diberi penindakan sebanyak 1.700 unit. "Setiap malam, kami selalu melakukan rapat evaluasi intern untuk penerapan PSBB ini," lanjutya seraya terus melakukan pemantauan. Selain pos check point dan penyekatan, Polresta Malang Kota juga menyiapkan sembilan pos lain di pasar, pusat perbelanjaan dan di Depo Pertamina. Sementara itu, Kasat Lantas Polresta Malang Kota, Kompol Priyanto menerangkan jika saat bertugas anggota selalu dilengkapi dengan APD. "Selama berjaga, anggota kami lengkapi dengan APD, senjata laras panjang dan pendek serta buku saku yang berkaitan dengan covid-19," terangnya. (edr/gus)
10 Hari PSBB, Polresta Malang Kota Tilang Ribuan Kendaraan
Rabu 27-05-2020,16:20 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 28-12-2024,17:54 WIB
Sidak Propam di Polsek Simokerto, Penegasan Komitmen Berantas Judi Online dan Pinjol
Sabtu 28-12-2024,17:07 WIB
Cegah Judi Online, Semua Handphone Anggota Polresta Banyuwangi Diperiksa
Sabtu 28-12-2024,20:58 WIB
Ditekuk Bali United 0-2, Persebaya Gagal Happy Ending di Pengujung 2024
Sabtu 28-12-2024,16:56 WIB
Volume Kendaraan di Exit Tol Fungsional Gending-Kraksaan Melonjak Signifikan
Terkini
Minggu 29-12-2024,07:08 WIB
Danbrigif 9/Kostrad, Kapolres dan Dandim Jember Meriahkan Fortuna Run 2024
Sabtu 28-12-2024,20:58 WIB
Ditekuk Bali United 0-2, Persebaya Gagal Happy Ending di Pengujung 2024
Sabtu 28-12-2024,18:47 WIB
35 Karya Seni Dipamerkan di Perpustakaan Mula Malurung Lumajang
Sabtu 28-12-2024,18:24 WIB
Tim Dokkes RS Bhayangkara Lumajang Cek Kesehatan Petugas Posyan Operasi Lilin 2024
Sabtu 28-12-2024,17:54 WIB