SUMENEP -Bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan di dekat area makam di Desa Palasari, Pulau Poteran, Kecamatan Talango, Kabupaten Sumenep. Kini bayi yang diperkirakan berusia satu minggu ini berada rumah Rahmi, warga setempat. Menurut keterangan Rahmi bila dirinya menemukan bayi tersebut sekitar pukul 08.00. Saat itu, dirinya pulang dari Pasar Bille, ketika melintas di areal pemakaman, mendengar tangisan bayi. “Kemudian saya mencari asal suara tangisan bayi disekitaran area makam,” terang Rahmi, Rabu (6/3). Hingga dirinya melihat bayi tergeletak di semak-semak. Karena kasihan, kemudian bayi malang itu dibawa pulang untuk dirawat. Kembali dikatakan, saat diamankan bayi dalam kondisi sehat, hanya saja bayi kondisinya cacat, yakni kaki sebelah kanan buntung. “Kondisinya sehat hanya saja, bayi (maaf) terlahir dalam keadaan cacat,” kata Rahmi. Rahmi berniat akan merawat dan membesarkan bayi yang telah ditemukan itu.(uri/tyo)
Pulang dari Pasar, Temukan Bayi di Area Makam
Rabu 06-03-2019,15:54 WIB
Editor : Agus Supriyadi
Kategori :