Malang, Memorandum.co.id -Polsekta Kedungkandang memasang sejumlah beton bis di kawasan GOR Ken Arok, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang. Ini sebagai antisipasi kerapnya lokasi tersebut menjadi area ajang balap liar. Kapolsek Kedungkandang, AKP Yusuf Suryadi mengatakan tindakan ini untuk mencegah balap liar. “Di area belakang Gor Ken Arok itu sering dipakai aksi kebut-kebutan. Mengantisipasi korban jiwa, dipasangi beton bis dan polisi tidur,” katanya, Minggu (10/5). Dengan pemasangan beton bis maka tidak ada lagi ajang balap liar yang diikuti anak muda tersebut. “Saat beraksi balap liar, sering dibubarkan. Tapi selalu kucing-kucingan dengan petugas,” lanjutnya. Sementara itu, Kasubbag Humas Polresta Malang Kota, Iptu Ni Made Seruni Marhaeni membenarkan adanya pemasangan beton-beton bis tersebut. “Dipasangnya kemarin, hari Sabtu (9/5), itu agar tidak ada lagi balap liar di wilayah tersebut,” tuturnya. Sebelum pemasangan beton bis ini petugas kerap kali membubarkan aksi balap liar. Nampaknya, tidak menyiutkan nyali para pembalap liar dan mengulangi lagi. Selain di lokasi tersebut, kepolisian mengusulkan memasang pita kejut di ruas Jl Rajasa. Salah satu lokasi yang seringkali digunakan balap liar. “Untuk usulan tersebut, sudah koordinasi dengan pihak kecamatan dan masih diusulkan,” jelasnya. Pemasangan beton bis ini jumlahnya mencapai puluhan dan dipasang secara berjarak sekitar satu meter di tengah jalan. (edr/gus)
Cegah Balap Liar, Jalan Dicor Beton Bis
Minggu 10-05-2020,17:20 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,11:58 WIB
Skandal Sabu Libatkan Oknum Polisi, Empat Anggota Polres Madiun Kota Diperiksa
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,20:48 WIB
Pemprov Jatim Serahkan Penghargaan K3, 717 Perusahaan dan Daerah Terima Apresiasi
Rabu 14-01-2026,19:58 WIB
Mahasiswi Keperawatan di Surabaya Masih Trauma Usai Ditodong Pistol
Rabu 14-01-2026,19:49 WIB
Tekan Volume Sampah ke TPA, Surabaya Irit Rp 6,73 Miliar
Terkini
Kamis 15-01-2026,19:30 WIB
Perketat Pengawasan HGU di Karesidenan Malang, ATR BPN Manfaatkan Geo AI
Kamis 15-01-2026,18:47 WIB
Hujan Rintik Warnai Upacara Pedang Pora Sambut Nahkoda Baru Kapolres Pasuruan
Kamis 15-01-2026,18:40 WIB
Awal 2026 Bupati Jombang Warsubi Lantik 84 Pejabat Manajerial
Kamis 15-01-2026,18:36 WIB
The Nook Wiyung Hadirkan Area Terbuka Luas untuk Aktivitas Warga Surabaya
Kamis 15-01-2026,18:15 WIB