Kapolres Malang Datangi Rumah Warga Pagelaran Bawa Sembako

Selasa 05-05-2020,20:09 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Malang, memorandum.co.id - Kapolres Malang AKBP Hendri Umar kembali menyapa masyarakat dengan membagikan sembako, Selasa (5/5) siang. Ini rangkaian program "Gerakan Bakti Sosial Polri Peduli Covid-19", kali ini menggelontor sebanyak 1.200 paket sembako untuk 15 polsek jajaran. Sasarannya adalah masyarakat yang terdampak Covid-19 dan diutamakan yang belum pernah mendapatkan bantuan dari pemerintah. Kapolres Malang AKBP Hendri Umar mengatakan kegiatan sosial ini bentuk kepedulian Polri pada masyarakat. "Oleh karena itu bantuan ini kami bagikan secara door to door sehingga kami dapat bertemu langsung dengan masyarakat," katanya saat menyerahkan 150 paket sembako di Desa Brongkal, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang. Di Kecamatan Pagelaran ini pembagian sembako dilakukan di Desa Brongkal sebanyak 150 paket sembako yang diberikan langsung ke rumah penduduk. Serupa, juga dilakukan serentak di 14 polsek jajaran lainnya. Bersamaan pembagian sembako, Kapolres Malang mengimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Sementara itu, Kasubbag Humas Polres Malang Ipda Nining Husumawati mengatakan bantuan sosial ini akan terus dilakukan. "Dengan bantuan sosial dari Polres Malang semoga dapat membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak dari pandemi Covid-19," ujarnya. (*/ari/tyo)  

Tags :
Kategori :

Terkait