TULUNGAGUNG – Pasca puting beliung yang menyapu enam kecamatan di Tulungagung, Jumat (1/3) petang, petugas gabungan dari kepolisian, TNI dan BPBD, dibantu masyarakat masih membersihan jalan dan merenovasi bangunan pasca-kejadian, Minggu (3/3). Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Berdasarkan data yang dimiliki Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tulungagung, 6 kecamatan yang terdampak angin puting beliung adalah Kecamatan Sumbergempol, Pakel, Gondang, Ngunut, Campurdarat dan Boyolangu. “Data yang masuk ke kita ada 6 kecamatan yang terdampak. Kerusakannya pada atap rumah, ada juga yang sekolah. Tapi ini data sementara,” ujar Suroto, Kepala BPBD Tulungagung. Soeroto menjelaskan, proses perbaikan rumah yang rusak akibat angin maupun tertimpa pohon masih terus dilakukan. Bahkan sejak Jumat sore, pihaknya sudah terjun ke lapangan. “Ini data kita kumpulkan dan kita bekerja sama dengan berbagai pihak untuk melakukan perbaikan,” tutur Suroto. Sementara itu, dari data yang dirilis Polres Tulungagung, di Desa Gesikan, Gempolan, dan Desa Gebang, ketiganya di Kecamatan Pakel, sebanyak 57 rumah mengalami kerusakan. "Rinciannya di Gesikan sebanyak 13 rumah, Gempolan 42 rumah, dan Gebang 2 rumah. Sebagian besar rusak di bagian atap dan genting," kata Kapolres Tulungagung AKBP Tofik Sukendar melalui Kasubag Humas AKP Sumaji. Sedangkan puting beliung di Kecamatan Gondang melanda Desa Notorejo, Macanbang, dan Gondosuli. "Selain menyebabkan banyak pohon tumbang di pinggir jalan raya, ada 33 rumah rusak akibat angin kencang," beber Sumaji. Informasi lainnya, di Desa Mirigambar, Kecamatan Sumbergempol dan sekitarnya, selain angin kencang, hujan deras yang turun kemarin sore juga disertai butiran-butiran es. (fir/mad/tyo)
Petugas Gabungan bersama Warga Gotong Royong
Minggu 03-03-2019,11:47 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,10:46 WIB
Pemotor Vario Tewas Hantam Truk Parkir di Merr Ternyata Berkendara Sambil Lihat HP
Kamis 21-11-2024,11:38 WIB
Survei Republic Institute Pilkada Madiun, Maidi-Panuntun Dinilai Unggul
Kamis 21-11-2024,09:28 WIB
Rijanto-Beky Diprediksi Menang Pilkada Blitar di Atas 65%
Kamis 21-11-2024,16:38 WIB
Laga Klasik Persebaya vs Persija, Bruno Yakin Amankan 3 Poin di Kandang
Kamis 21-11-2024,12:54 WIB
Blue Fish Rasa Sayang, Gozadera Bar De Tapas, dan Warung Hantu Dirazia Polda Jatim
Terkini
Kamis 21-11-2024,23:12 WIB
Gerakan Coblos Kotak Kosong Gelar Aksi di Luar Gedung Debat Pilkada Surabaya
Kamis 21-11-2024,23:03 WIB
Lapas Lamongan Siap Deradikalisasi 2 Napiter dari Depok
Kamis 21-11-2024,22:52 WIB
Latma Helang Laut 21B/24, Masuki Tahap Sea Phase di Laut Jawa
Kamis 21-11-2024,22:47 WIB
Polresta Banyuwangi Terjunkan Puluhan Personel Amankan Debat Pamungkas Pilkada 2024
Kamis 21-11-2024,22:38 WIB