SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) dan pemantau TPS dari negara tetangga mengunjungi Tempat Pemungutan Suara (TPS) khusus wilayah Genteng, Rumah Loji Jalan Peneleh Surabaya,pada hari Rabu 27 November 2024.
Kegiatan pengawasan ini dilakukan untuk memastikan proses pemilihan umum berjalan dengan lancar dan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Kapolsek Genteng, Kompol Halim Nugroho S.H., S.I.K., mengungkapkan rasa syukurnya atas berjalannya kegiatan tersebut dengan baik.
BACA JUGA:Nyoblos di TPS 19 Jemursari, Khofifah Optimistis Menang Signifikan
"Kami telah melakukan pengamanan secara ketat di seluruh TPS di wilayah Genteng, termasuk di Rumah Loji. Kehadiran Forkopimda dan pemantau internasional semakin memperkuat keamanan dan memberikan rasa percaya diri kepada masyarakat," ujarnya.
"Saya mengapresiasi kesadaran masyarakat Genteng yang telah ikut menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan.
Partisipasi aktif dari semua pihak, termasuk Forkopimda dan pemantau internasional, telah berkontribusi pada suksesnya pelaksanaan Pemilu di wilayah kami," terangnya.(mtr)