Probolinggo, Memorandum.co.id - Sat Binmas Polres Probolinggo Kota bersama TNI membagikan masker kepada masyarakat pengguna jalan dalam rangka antisipasi pencegahan penyebaran Covid-19, Senin (20/4/2020). Kasat Binmas Polres Probolinggo Kota, AKP Retno Utami menjelaskan, pembagian masker merupakan bentuk kepedulian Polres terhadap masyarakat yang mata pencahariannya berada di luar rumah dan terdampak akibat Virus Corona (Covid-19), khususnya di Kota Probolinggo. “Masker yang dibagikan sebanyak 200 buah ke masyarakat yang berada di Klenteng dan Pasar Mangunharjo. Untuk pencegahan dan memerangi penyebaran virus corona. Masyarakat juga supaya mematuhi imbauan Pemerintah dan Maklumat Kapolri untuk lakukan physical distancing dan membubarkan diri di tempat keramaian," jelas Retno. Ari, salah satu pengguna jalan yang menerima masker gratis mengatakan bahwa kegiatan ini sangat baik untuk warga masyarakat, terutama bagi mereka yang belum memiliki masker. "Sekarang cari masker itu susah dan mahal. Dengan adanya pembagian gratis seperti ini, masyarakat bisa memakai masker ketika melaksanakan kegiatan di luar rumah," terang Ari.(yud/mik)
Polres Probolinggo Kota Bagi Masker ke Pengguna Jalan
Senin 20-04-2020,15:22 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 04-01-2025,10:06 WIB
Pendiam dan Sarat Prestasi, Kasat Reskrim Polres Bangkalan Ketiban Job Jabatan Baru di Polda Jatim
Sabtu 04-01-2025,09:12 WIB
Berikut Syarat dan Cara Daftar Jadi Mitra Makan Bergizi Gratis
Sabtu 04-01-2025,11:46 WIB
Polres Lumajang Gelar Sertijab, Wakapolres dan Kasat Reskrim Berganti
Sabtu 04-01-2025,14:41 WIB
Antisipasi Banjir, Forkopimda Sidoarjo bersama Warga Kerja Bakti Normalisasi Sungai
Sabtu 04-01-2025,19:23 WIB
Pemkab Sidoarjo Percepat Program Renovasi RTLH, Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Terkini
Minggu 05-01-2025,06:13 WIB
Tahap Pembuktian Obyek Gugatan, PN Lamongan Lakukan Sidang Pemeriksaan Setempat
Sabtu 04-01-2025,20:12 WIB
Mahasiswa KKN Unugiri di Desa Mori Tanam Pohon, Sukses Kawal Reorganisasi BUMDes
Sabtu 04-01-2025,19:23 WIB
Pemkab Sidoarjo Percepat Program Renovasi RTLH, Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Sabtu 04-01-2025,18:25 WIB
Panggung Musik Klasik NBS Plat N, Pelestari Seni Perkusi
Sabtu 04-01-2025,17:05 WIB