SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Warga Jalan Ciliwung, Wonokromo dibuat geger dengan penemuan jenazah dalam keadaan membusuk, Selasa 22 Oktober 2024, malam. Korban diketahui bernama Suwito (62), warga setempat.
Informasi yang dihimpun, mayat korban pertama kali ditemukan tetanggannya AR yang mencium aroma busuk seperti bangkai tikus. Saksi lalu mencari sumber bau yang menyengat itu.
Saksi sempat menyuruh anaknya AN untuk mengecek kondisi korban dan menanyakan apakah ada bangkai tikus. Ternyata saat itu anak saksi menyebut korban tertidur dan dari rumah itu, baunya sangat menyengat.
BACA JUGA:Diduga Korban Perampokan dan Pembunuhan, Sopir Truk Pengangkut Besi Tembaga Tewas Membusuk
Saksi AR lalu menghampiri rumah korban dan menemukan korban sudah meninggal dunia. Saksi lalu meminta tolong ke pihak RT setempat. Selanjutnya dilaporkan ke Polsek Wonokromo dan Command Center 112.
Kapolsek Wonokromo Kompol Hegy Renanta mengatakan, korban ditemukan meninggal dunia di ruang tamu rumah. Kondisi mayat sudah membusuk dan kaku.
Tim Inafis Polrestabes Surabaya dan Polsek Wonokromo melakukan olah TKP di rumah korban. Dari hasil pemeriksaan luar tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh mayat.
"Diduga korban meninggal dunia karena riwayat sakit yang diderita," ujarnya, Rabu 23 Oktober 2024, siang.
Eks Kapolsek Asemrowo itu menyebut, dari hasil olah TKP ditemukan obat-obatan diduga milik korban. Korban meninggal dunia sejak dua atau tiga hari yang lalu. Sebab, pada Sabtu 19 Oktober 2024 ada warga masih melihat korban masih aktifitas.
"Keseharian korban tinggal di rumah tersebut sendiri. Sebelum meninggal dunia sempat mengeluh sakit batuk dan sesak napas," tutup alumnus AKPOL 2009.(fdn)