Pasuruan, Memorandum.co.id - Kapolsek Prigen Polres Pasuruan AKP Slamet Wahyudi menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan kepala desa (kades) dan lurah se-Kecamatan Prigen, Senin (13/4). Hadir dalam rakor itu, Camat Prigen Mujiono, Danramil Prigen Kapten Inf Agus Mardiyanto dan 11 kades serta tiga lurah se-Kecamatan Prigen. Kapolsek Prigen AKP Slamet Wahyudi mengatakan, rakor tersebut meliputi physical distancing serempak di desa-desa dan kelurahan se-wilayah Prigen. Yang rencana akan dilaksanakan pada Sabtu mendatang. Physical distancing dalam rangka pencegahan penyebaran coronavirus disease 2019 (Covid-19). "Kami meminta kepada kades dan lurah untuk lebih detail dalam mendata warganya yang baru datang dari luar kota, maupun warganya yang mengalami sakit," ucap Slamet. Slamet menambahkan, pihaknya juga mengimbau kepada para kades dan lurah untuk menghidupkan kembali pos kamling yang berada di desa masing-masing. Guna mengantisipasi pendatang dan antisipasi kriminalitas. "Kami juga berpesan kepada para pemerintah desa yang hadir di rapat untuk mengingatkan warganya agar menggunakan masker saat keluar rumah, mengingat penyebaran Covid-19 ini sangat cepat," jelas Slamet. Sementara itu, Camat Prigen Mujiono menjelaskan, forkopimka mengajak kepada kades dan lurah bersama-sama dengan warga mengantisipasi penyebaran virus corona. "Dengan physical distancing mengharap untuk warga tetap berada di rumah guna memutus rantai penyebaran Covid-19," kata Mujiono. (*/rul/fer/gus)
Kapolsek Prigen Pimpin Rakor Bersama Kades
Rabu 15-04-2020,06:35 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 26-12-2024,07:59 WIB
Catatan Eko Yudiono: Siapa Juara Paruh Musim Liga 1, Persebaya atau Persib?
Rabu 25-12-2024,14:38 WIB
Banjir Surabaya yang Meluas, Ini Kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi
Kamis 26-12-2024,06:57 WIB
Delapan Musim Bermain di China, Mantan Gelandang Subur Chelsea, Oscar Kembali ke Klub Lamanya
Rabu 25-12-2024,21:02 WIB
Libur Natal, Pj Wali Kota Batu Tinjau Lokasi Bencana Akibat Hujan Deras
Rabu 25-12-2024,18:37 WIB
Polres Jombang Gagalkan Sabu untuk Tahun Baru, Ringkus 2 Residivis Narkoba
Terkini
Kamis 26-12-2024,10:10 WIB
Menteri Nusron Serahkan Sertipikat untuk Gereja yang Berdiri Sejak 1968
Kamis 26-12-2024,10:07 WIB
Puncak Libur Nataru, Polres Tulungagung Persiapkan Rekayasa Lalin di JLS
Kamis 26-12-2024,09:25 WIB
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gencarkan Kampanye Anti-Knalpot Brong Jelang Pergantian Tahun
Kamis 26-12-2024,07:59 WIB
Catatan Eko Yudiono: Siapa Juara Paruh Musim Liga 1, Persebaya atau Persib?
Kamis 26-12-2024,07:26 WIB