Malang, Memoradum.co.id - Rumah Sakit Syaiful Anwar (RSSA) Malang mendapatkan bantuan dari Ibu Panglima TNI, Nanik Istumawati dan Malang Bersatu Lawan Corona (MBLC). Secara simbolis diterima oleh Wadir Penunjang Pelayanan RSSA Malang Dr Setia Budiono MKes di teras lobi RSSA Malang, Senin (13/4). Bantuan dari Ibu Panglima TNI ini adalah 30 pack rapid test. Bersamaan diserahkan bantuan 20 APD (Alat Pelindung Diri) dari MBLC. Prosesi penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Komandan Kodim 0833 Kota Malang Letkol Inf Tommy Anderson MPICT, Ketua DPRD Kota Malang I Made Rian Diana Kartika SE dan Ketua Malang Bersatu Lawan Corona Ki Agus Firdaus. Wadir Penunjang Pelayanan RSSA Malang Dr Setia Budiono MKes menyampaikan terimakasih pada Ibu Panglima TNI dan Malang Bersatu Lawan Corona bersama Ketua DPRD Kota Malang atas bantuan ini. "Dengan adanya bantuan dari Ibu Panglima TNI dan Malang Bersatu Lawan Corona Kota Malang ini akan menjadi sebagai penyemangat kami sebagai dokter untuk membantu dalam pencegahan penyebaran virus Corona," katanya. Diharapkan, untuk mencegah penyebaran Covid-19 ini masyarakat mematuhi peraturan pemerintah dan rajin mencuci tangan serat menjaga pola hidup bersih sehat. "Dengan berada di rumah selama 14 hari merupakan salah satu cara membantu menanggulangi penyebaran Covid-19," terangnya. Sementara itu, Ketua DPRD Kota Malang I Made Rian Kartika menyampaikan bantuan dari Komunitas Malang Bersatu Lawan Corona ini bentuk kepedulian warga Kota Malang mendukung tenaga kesehatan sebagai garda terdepan mengatasi wabah Covid-19. "Ini bentuk dukungan dan perhatian warga Kota Malang pada tenaga kesehatan," ujarnya. Dandim 0833 Kota Malang Letkol Inf Tommy Anderson mengatakan bantuan ini bentuk nyata gotong royong rakyat yang bahu membahu melawan virus corona. "Ini bentuk kepedulian seluruh elemen masyarakat terhadap tenaga kesehatan. Karena kita tahu kondisi saat ini tenaga kesehatan bekerja melebihi normal dan ini kita harus mensupport agar bisa bekerja lebih baik," katanya. (*/ari/gus)
RSSA Malang Dapat Bantuan dari Ibu Panglima TNI & MBLC
Selasa 14-04-2020,06:21 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,06:44 WIB
Konflik Lahan Rampung, Proyek Bungah Industrial Park di Gresik Utara Dilanjutkan
Selasa 13-01-2026,08:07 WIB
Daftar Pejabat Polda Jatim yang Masuk Gerbong Mutasi
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,09:58 WIB
Dirut RPH Jamin Stok Daging di Surabaya Tetap Aman Melalui Unit Kedurus
Selasa 13-01-2026,09:26 WIB
Kasus Pemerasan Kadisdik Jatim, Hakim Pertanyakan Pemberi Uang Tidak Ikut Ditangkap
Terkini
Selasa 13-01-2026,20:48 WIB
16 Ribu Siswa SLTA Hadiri UB Education Expo di Malang
Selasa 13-01-2026,20:42 WIB
DPRD Surabaya Minta Wali Kota Tegas, Hak Warga Bale Hinggil Diutamakan dari Investor
Selasa 13-01-2026,20:00 WIB
Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Jalan Ir Soekarno Surabaya, Timpa Ojol dan Penumpang
Selasa 13-01-2026,19:52 WIB
Dukung Program Strategis Pemerintah, BRI Terima Penghargaan dari Kementerian IMIPAS
Selasa 13-01-2026,18:48 WIB