BACA JUGA:Khofifah Yakin Pencalonan Dirinya Bakal Mulus
"Sebagai seorang wanita, polwan tentunya memiliki intuisi yang kuat. Mereka adalah teladan kesetiaan, keberanian, dan dedikasi. Dalam menjalankan tugasnya, Polwan membuktikan bahwa mereka mampu berkarir dalam profesi yang didominasi oleh laki-laki," katanya.
BACA JUGA:PKB Siapkan Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Penantang Khofifah-Emil
"Dan ini menjadi bukti bahwa kaum perempuan memiliki peran dan kontribusi yang sama dengan laki-laki. Apalagi saat ini banyak kaum perempuan yang telah mengabdi pada bangsa dan negara dalam berbagai profesi strategis," imbuhnya.
BACA JUGA:Khofifah-Emil Gagas Nawabakti Satya 2 di Pilgub Jatim 2024
Di akhir, Khofifah menyampaikan apresiasinya bagi seluruh polwan yang ada di Indonesia. Atas kontribusinya dalam memberikan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara.
BACA JUGA:Diantar Parpol Pengusung, Khofifah-Emil Daftar Awal ke KPU Jatim
"Polwan adalah sosok yang luar biasa. Di profesinya, ia bertugas melindungi masyarakat, menegakkan hukum, dan menjaga ketertiban. Namun, di sisi lain, ia juga merupakan ibu dan istri di tengah keluarganya," katanya.
BACA JUGA:Begini Suasana Kediaman Khofifah Beberapa Jam Sebelum Pendaftaran Cagub-Cawagub ke KPU Jatim
"Selamat HUT ke-76 Polwan. Semoga terus menjadi polwan yang dicintai masyarakat, tetap tangguh dalam menjalankan tugas, dan semakin Presisi ke depannya," pungkas Khofifah. (yok)