Salah satu hal yang sudah disiapkan pihaknya dalam tahapan tersebut adalah pemilihan anggota yang akan melakukan pengawalan melekat kepada cabup dan cawabup yang ditetapkan oleh KPU Kabupaten Tulungagung.
"Sudah ada 18 anggota yang kita siapkan. Nantinya satu calon akan mendapatkan pengawalan dari 4 anggota," jelas dia.
BACA JUGA:Survei Gus Mujib Masih Teratas, Cawabup Pasuruan Terkuat Bukan Struktur PDI-P
Sementara Pj Bupati Tulungagung Heru Suseno memberikan dukungan kepada operasi ini.
Salah satunya adalah dukungan yang dilakukan oleh satpol PP, linmas maupun tenaga kesehatan yang disiagakan sesuai dengan ploting yang ada.
BACA JUGA:Jelang Pengambilan Sumpah Anggota DPRD Terpilih, Sekwan Gelar Gladi Bersih
"Tentu kita mendukung penuh operasi ini, dan koordinasi dengan polisi maupun TNI terus kami lakukan," tuturnya. (fir/fai)