SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Semangat kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tahun berkobar di kantor DPC PDI Perjuangan (PDI-P) Kota Surabaya, Jumat, 16 Agustus 2024.
BACA JUGA:Surabaya Raih 23 Penghargaan Kampung Iklim, Eri Cahyadi: Jadi Kado Terindah HUT Ke-79 RI
Ratusan kader Banteng dari 31 kecamatan se-Surabaya turut serta dalam berbagai lomba tradisional, seperti tarik tambang, balap karung, dan makan kerupuk.
Wakil Sekretaris DPC PDI-P Surabaya Achmad Hidayat mengungkapkan bahwa acara ini diikuti oleh 217 peserta yang penuh semangat.
BACA JUGA:Profil dan Harta Kekayaan Pj Sekdaprov Jatim Bobby Soemiarsono
"Semua antusias mengikuti lomba dengan tema Berjuang untuk Kesejahteraan Rakyat. Kita yakin, berbekal semangat gotong-royong akan mampu menjaga semangat pendahulu untuk mempertahankan kemerdekaan," ujar Achmad.
Sedangkan Ketua PAC PDI-P Kecamatan Mulyorejo Hamid menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk memupuk semangat kebersamaan dan sportivitas antarkader.
Menurut dia, kebersamaan dan kesolidan adalah bekal PDI-P untuk terus bergerak mewujudkan kesejahteraan rakyat.
"Dari lomba-lomba ini keakraban dan kesolidan kita semakin tebal," kata dia.
BACA JUGA:Penggeledahan Gedung Setdaprov Jatim Tuntas, KPK Bawa 1 Koper Merah
Sementara itu, Ketua PAC PDI-P Kecamatan Sukomanunggal Triyarso melihat bahwa lomba tarik tambang sebagai simbol pentingnya soliditas dalam mencapai tujuan. Apalagi, setelah ini adalah momen Pilkada Surabaya 2024.
"Energi, pikiran, dan tindakan dipusatkan pada kepentingan banyak orang. Yang terdekat adalah kita menangkan Pilkada 2024 pasangan Eri-Armuji di bawah komando Ketua DPC Adi Sutarwijono," tegas dia.
Lomba-lomba tersebut berlangsung meriah dan penuh semangat. Kecamatan Sukolilo berhasil meraih juara pertama dalam lomba tarik tambang, diikuti oleh Karang Pilang dan Wonocolo.
BACA JUGA:Kejari Surabaya Serahkan Memori Kasasi ke PN Surabaya