Sapa Forkopimda, Pj Wali Kota Iwan Kurniawan Siap Bangun Kota Malang Lebih Sejahtera

Senin 12-08-2024,05:55 WIB
Reporter : Biro Malang Raya
Editor : Muhammad Ridho

MALANG, MEMORANDUM - Gelaran Malam Keakraban Pejabat Pemerintah Kota Malang Bersama Forkopimda menjadi momen perkenalan bagi Pj Wali Kota Malang yang baru dilantik, Iwan Kurniawan ST MM dan istri Septiana Iwan Kurniawan bersama jajaran pejabat dan Forkopimda Kota Malang, di Gedung MCC Kota Malang, Minggu 11 Agustus 2024 malam.

Acara ini juga menjadi momen pelepasan bagi Dr Ir Wahyu Hidayat MM beserta istri Hj Hanik Andriani Wahyu Hidayat yang telah menjabat sebagai Pj Wali Kota Malang mulai September 2023 hingga Agustus 2024.

Pj Wali Kota Malang Iwan Kurniawan menyampaikan perkenalan diri dan ucapan rasa syukur serta terima kasih atas sambutan hangat dari seluruh jajaran Forkopimda dan pejabat di lingkungan Pemkot Malang.

“Ini merupakan sebuah amanah yang begitu besar terhadap saya. Ke depan, saya berharap sambutan yang hangat ini juga dapat diiringi dengan sinergitas dan dukungan dari seluruh jajaran Forkopimda dan pejabat di lingkungan Pemkot Malang agar kita sama-sama dapat membangun Kota Malang menjadi lebih sejahtera,” katanya. 

BACA JUGA:Iwan Kurniawan Gantikan Wahyu Hidayat sebagai Pj Wali Kota Malang

BACA JUGA:Jelang Akhir Jabatan Pj Wali Kota Malang Mutasi 39 ASN, Ini Alasannya

Kerjasama ini tentunya akan berdampak positif terhadap kemajuan Kota Malang.

“Saya yakin dengan kolaborasi dan sinergi yang baik akan menunjukkan kepada masyarakat bahwa pemerintah hadir memberikan pelayanan terbaik di Kota Malang,” terang Iwan Kurniawan.

Pj Wali Kota Iwan mengatakan siap bekerja dan mendukung Pemkot Malang untuk terus maju dan berkembang. Terlebih, saat ini Ia juga menjabat sebagai Direktur Perencanaan, Evaluasi dan Informasi Pembangunan Daerah pada Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri sehingga Pemkot Malang diharapkan akan lebih mudah dalam berkoordinasi dengan jajaran Kemendagri.

BACA JUGA:Pj Wali Kota Malang Terima Penghargaan Pembinaan Proklim 2024

BACA JUGA:Kemendagri Nilai Pj Wali Kota Malang Miliki Kinerja Unggul

Sementara itu, Wahyu Hidayat dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dari seluruh pejabat Pemkot Malang dan Forkopimda Kota Malang saat menjabat sebagai Pj Wali Kota Malang selama hampir 11 bulan.

Diharapkan, yang telah ditorehkan selama masa jabatannya dapat memberikan warna baru bagi dinamika pembangunan Kota Malang.

“Saya harap apa yang telah dilaksanakan pada masa kepemimpinan saya dapat diteruskan oleh Pj Wali Kota Malang yang baru, atau mungkin dapat semakin ditingkatkan,” tambah Wahyu.

Wahyu juga berpamitan kepada seluruh jajaran perangkat daerah dan Forkopimda yang telah bekerjasama dengan baik selama menjabat sebagai Pj Wali Kota Malang.

Tags :
Kategori :

Terkait