Surabaya, memorandum.co.id - Kepala Pelaksana BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Jatim, Suban Wahyudiono mengatakan bila setiap hari BPBD Jatim mempunyai target penyemprotan di sejumlah titik fasilitas publik seperti yang baru saja dilakukan di kantor SKH Memorandum, Jumat (27/3/2020) pagi ini. Beberapa lokasi itu seperti di terminal, tempat ibadah, sekolah, dan lainnya. "Target kami seperti di tempat-tempat publik (keramaian-red) yang selama ini biasa menjadi tempat berkumpulnya orang," ungkapnya. Sedangkan untuk di daerah seperti kabupaten/kota telah ada BPBD juga, namun pihaknya juga memberi perhatian khusus pula. "Untuk di daerah kami sertakan personel beserta peralatannya," papar Suban. Masih kata Suban, penyemprotan disinfektan ini sesuai arahan Gubernur Khofifah Indar Parawansa untuk mencegah penyebaran Covid-19. “Ini akan terus kami lakukan untuk pencegahan agar masyarakat merasa aman. Seperti contohnya jemaah di masjid maupun di gereja juga bisa merasa aman untuk melakukan ibadah,” katanya. Selain penyemprotan disinfektan, Suban mengatakan bahwa BPBD Jatim sudah melakukan sosialisasi dan pembagian masker dan sarung tangan plastik di sejumlah pasar dan warung. “Kami bagikan sarung tangan plastik, supaya orang yang jual makanan tidak langsung ngambil pakai tangan kosong,” ujarnya.(yok)
BPBD Jatim Targetkan Semprot Fasilitas Publik Tiap Hari
Jumat 27-03-2020,10:54 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :