Sidoarjo, Memorandum.co.id - Larangan kerumunan massa di tempat seperti warkop atau kafe, masih kurang diimbangi kesadaran dari masyarakat. Beberapa tempat masih saja ditemui massa berkerumun. Di wilayah Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo, Kamis (26/3), personel gabungan dari Polsek Taman, Koramil Taman, mendatangi beberapa warkop yang masih ada pengunjungnya agar segera pulang dan tutup. “Pembubaran kerumunan massa di beberapa warkop dan kafe terus kami lakukan setiap waktu. Hal ini mengacu pada Maklumat Kapolri terkait langkah pencegahan penyebaran coronavirus disease 2019 (Covid-19),” jelas Kapolsek Taman Kompol Himmawan Setiawan. Pembubaran massa, adalah upaya kepolisian memberikan pengayoman dan perlindungan kepada masyarakat di tengah penyebaran virus corona saat ini. Sebelumnya, pada Rabu (25/3) malam, tindakan serupa juga dilakukan langsung oleh Kapolresta Sidoarjo Kombespol Sumardji, yang mendatangi beberapa warkop di wilayah Kecamatan Sedati. “Masih banyak pengusaha atau penyedia warkop dan kafe yang tidak mematuhi peraturan larangan berkerumun di tengah upaya pencegahan penyebaran virus corona,” jelasnya. Sebab itu, Kapolresta Sidoarjo Kombespol Sumardji meminta kepada semua pihak dan masyarakat, agar sementara ini bersedia mematuhi peraturan pemerintah dan kepolisian, supaya penyebaran virus corona dapat segera teratasi. (jok/fer/gus)
Polresta Sidoarjo bersama TNI Razia Tempat Kerumunan Massa
Jumat 27-03-2020,05:38 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Selasa 20-01-2026,19:53 WIB
Perda Pembudi Daya Ikan dan Petambak Garam Harus Berpihak pada Rakyat Kecil
Selasa 20-01-2026,20:41 WIB
Pulihkan Asa Pascabanjir, Lembaga Kemanusiaan ‘Teman Baik’ Hadirkan Bantuan untuk Penyintas Aceh Tamiang
Terkini
Rabu 21-01-2026,19:04 WIB
Arah Baru Transformasi Diapresiasi Global, The Banker Nobatkan BRI Sebagai Bank of The Year 2025
Rabu 21-01-2026,18:56 WIB
Jaksa Tuntut 3 Tahun Penjara Terdakwa Pengedar Uang Palsu
Rabu 21-01-2026,18:35 WIB
Ini Kronologi Kajari Sampang Diamankan Satgasus Kejagung
Rabu 21-01-2026,18:15 WIB
Lansia Gambiran Tewas di Bendung Tingarbuntut Mojokerto
Rabu 21-01-2026,17:56 WIB