Isi Waktu Luangmu Berkarya di Lotus Workshop Of Line Bersama Anatura Skincare dan Kinanti ART Room

Isi Waktu Luangmu Berkarya di Lotus Workshop Of Line Bersama Anatura Skincare dan Kinanti ART Room

Emak-emak kelas baking tunjukkan hasil olahannya--

JEMBER, MEMORANDUM - Kalangan emak-emak muda dan muda-mudi di Jember memanfaatkan waktu luang mereka untuk berkarya dan membuka peluang bisnis baru.

Mereka mengikuti pelatihan prakarya yang diadakan oleh PT Lotus Workshop Of Line bersama Anatura Skincare dan Kinanti ART Room.

Pelatihan prakarya di ruang kaca komplek Perumahan Cendrawasih Green Jl Cendrawasih, Kelurahan Jemberlor, Kecamatan Patrang meliputi berbagai macam keterampilan, seperti kelas baking kue, merajut, menyulam, merangkai bunga, dan membuat skin care sendiri. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan keterampilan baru kepada para peserta, serta membuka peluang bisnis baru.

Niar Eka, Owner PT Lotus Workshop Of Line, didampingi oleh Manager Arie Yusnita menerangkan, pelatihan baking kue, merajut, menyulam, merangkai bunga dan membuat skin care sendiri, ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan keterampilan dan kreativitas masyarakat.

BACA JUGA:Tak Punya Keterampilan Kerja, Jangan Urbanisasi ke Surabaya

"Berbagai macam dan jenis kelas diantaranya Kelas baking kue, soft drinks candle, dan macrame dengan mentor baking wangi home baked, cocok untuk menambah menu rasa sajian guna memanjakan para tamu/pelanggan, " jlentreh Niar Eka.

"Kami berharap, dengan mengikuti pelatihan ini, para peserta dapat memiliki keterampilan baru yang dapat bermanfaat bagi diri mereka sendiri membuka usaha mandiri dan orang lain," sambungnya.

Sementara Nawang Fitria, salah satu mentor Anatura Skincare yang tergabung dalam pelatihan ini mengatakan, pelatihan pembuatan sabun laundry dan sabun deterjen serta sabun laundry (cuci baju dan cuci piring) bisa menambah sklil untuk memanfaatkan waktu senggang untuk berkarya.

"Kami berharap ilmu yang telah diberikan dapat menambah sklil ketrampilan yang bisa dikembangkan juga dapat menjadi peluang bisnis baru bagi para peserta, karena mereka dapat membuat produk-produk yang mereka pelajari untuk dijual," ujar Nawang Fitria.

BACA JUGA:Disnaker Kabupaten Kediri Gelar Program Latihan Keterampilan Usaha

"Pelatihan ini sangat bermanfaat, karena saya dapat belajar keterampilan baru digunakan untuk mengisi waktu luang," ujar Ajeng.

Pelatihan prakarya yang diadakan oleh Anatura Skincare dan Kinanti ART Room ini berlangsung di akhir pekan Sabtu dan Minggu. Peserta akan mendapatkan materi dan bimbingan dari para mentor yang berpengalaman di sesuaikan dengan request peserta.

Mengikuti pelatihan prakarya memiliki banyak manfaat, antara lain:

Meningkatkan keterampilan dan kreativitas. Menambah wawasan dan pengetahuan. Memperoleh pengalaman baru. Menjadi peluang bisnis baru. Bagi Anda yang ingin mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat, mengikuti pelatihan prakarya bisa menjadi pilihan yang tepat.(edy)

Sumber: