Dewa 19 Guncang JX Expo, Polsek Wonocolo Pastikan Konser Ekspectanica Berjalan Kondusif
Pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Wonocolo, Kompol Haryoko Widhi, S.H., M.H.,--
SURABAYA, MEMORANDUM.DISWAY.ID – Gedung JX International (Jatim Expo) di Jalan Ahmad Yani, Surabaya menjadi lautan manusia pada Sabtu 24 Januari 2026.
Ribuan Baladewa dan penikmat musik memadati lokasi untuk menyaksikan gelaran konser "Ekspectanica Special Show" yang menghadirkan deretan musisi papan atas, dengan puncak penampilan dari Dewa 19 feat Marcello Tahitoe (Ello).

Mini Kidi--
Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan sekitar 8.000 pengunjung, Polsek Wonocolo menyiagakan pengamanan berlapis.
Operasi pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Wonocolo, Kompol Haryoko Widhi, S.H., M.H., dengan melibatkan total 118 personel gabungan dari Polsek Wonocolo dan Polrestabes Surabaya.
BACA JUGA:Perkuat Keamanan Wilayah, Polsek Wonocolo Gelar Patroli Dialogis di Siwalankerto
Personel yang diturunkan meliputi berbagai satuan, mulai dari Intelkam, Reskrim, Satlantas untuk pengaturan arus lalu lintas di jalur protokol Ahmad Yani, hingga tim Dalmas dan Raimas guna mengantisipasi kepadatan di dalam area konser.
Acara yang dimulai sejak pukul 15.00 WIB ini berlangsung meriah dengan penampilan pembuka dari Drizzly, Awdella, Last Child, dan Tipe-X yang berhasil membakar semangat penonton sebelum Dewa 19 naik ke atas panggung. Hingga acara berakhir pada pukul 23.00 WIB, situasi terpantau aman dan tertib.
BACA JUGA:Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Wonocolo Gelar Patroli Dialogis di Jemur Andayani
Kompol Haryoko Widhi, S.H., M.H. memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, khususnya para pengunjung yang telah menjaga ketertiban selama acara berlangsung.
"Alhamdulillah, pengamanan giat konser musik 'Ekspectanica Special Show' di JX Expo malam ini berlangsung aman dan terkendali. Kami menurunkan 118 personel gabungan untuk memastikan setiap tahapan acara, mulai dari open gate hingga bubaran penonton, berjalan sesuai prosedur keamanan," ujar Kompol Haryoko.
"Fokus kami bukan hanya keamanan di dalam gedung, tapi juga kelancaran arus lalu lintas di depan lokasi agar tidak mengganggu aktivitas masyarakat lainnya. Kami berterima kasih kepada penonton yang kooperatif sehingga konser Dewa 19 ini bisa dinikmati dengan nyaman tanpa ada insiden menonjol," pungkasnya.(mtr)
Sumber:
