Salah Kembali Starter, Liverpool Bungkam Marseille 3-0 di Liga Champions
M Salah kembali jadi pemain starter ketika Liverpool menang 3-0 atas Marseille.-IG:liverpool.-
MEMORANDUM.DISWAY.ID-Mohamed Salah kembali dipercaya sebagai starter saat Liverpool meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Marseille dalam lanjutan Liga Champions, Rabu waktu setempat.
Penampilan ini menjadi laga pertamanya sejak kembali dari Piala Afrika.
Penyerang asal Mesir tersebut sebelumnya melewati periode penuh dinamika bersama Liverpool sebelum bertolak ke Maroko untuk membela tim nasional.
Salah terakhir kali tampil sebagai starter delapan pekan lalu, tepatnya saat Liverpool menelan kekalahan 1-4 di kandang dari PSV Eindhoven.
Sejak laga tersebut, Liverpool mencatatkan rekor impresif dengan tidak terkalahkan dalam 12 pertandingan di semua kompetisi.
Meski begitu, performa The Reds sempat menuai kritik setelah hanya meraih empat hasil imbang beruntun di Liga Premier.
Dalam rentang itu, empat pertandingan dijalani Liverpool saat Salah berada di bangku cadangan, sementara tujuh laga lainnya dilalui tanpa kehadirannya karena tugas internasional bersama Mesir.
Salah juga absen saat Liverpool bertandang ke markas Inter Milan pada 9 Desember lalu.
BACA JUGA:18 ABK Kapal Tenggelam di Perairan Masalembo Tiba di Dermaga Tanjung Perak Surabaya

Mini Kidi--
Kiprah Salah di AFCON berakhir akhir pekan lalu setelah Mesir kalah dari Nigeria melalui adu penalti pada laga perebutan tempat ketiga. Usai turnamen tersebut, manajer Liverpool Arne Slot memberi sinyal kuat bahwa Salah akan langsung kembali ke susunan utama.
“Lihat saja susunan pemain besok, kalau masih ada yang menganggap ini masalah,” ujar Slot, Selasa lalu seperti dilansir ESPN.
Pada Desember, Salah sempat mengungkapkan rasa kecewanya dan mengaku merasa “dikhianati” setelah lebih sering dicadangkan di tengah periode hasil buruk Liverpool.
Situasi itu memicu spekulasi luas terkait masa depannya, termasuk rumor bahwa penyerang berusia 33 tahun tersebut akan dilepas pada bursa transfer Januari dan dikaitkan dengan klub-klub Liga Arab Saudi.
Sumber:
