Kasus Perampokan di Gumukmas Belum Terungkap, Korban Minta Bantuan Kapolres Jember
Kanit Pidum Satreskrim Polres Jember, Iptu Bagus Setiawan, Saat memberikan keterangan --
JEMBER, MEMORANDUM.CO.ID - Dua bulan pasca-kejadian, kasus perampokan disertai kekerasan yang menimpa Tiyama dan ibunya, Seniti, di Desa Mayangan, Kecamatan Gumukmas, Jember, masih belum terungkap.
Merasa penanganan kasus berjalan lamban, Tiyama pun mengirim surat pengaduan kepada Kapolres Jember pada 22 September 2025.
BACA JUGA:Hari Tani Nasional, Kapolres Jember Ingatkan Peran Petani dalam Ketahanan Pangan

Mini Kidi--
Surat pengaduan ini juga ditembuskan ke sejumlah instansi kepolisian, termasuk Kapolri, Divisi Propam Polri, Kapolda Jawa Timur, dan media. Tiyama berharap kasus ini segera mendapat perhatian serius dan pelakunya bisa ditangkap.
Dalam suratnya, Tiyama menceritakan kembali peristiwa perampokan yang terjadi pada Minggu dini hari, 20 Juli 2025. Saat itu, Tiyama, ibunya, dan anaknya sedang tidur. Tiba-tiba, tiga orang bertopeng masuk ke dalam rumah. Mereka membawa celurit dan mengancam dengan meminta harta benda.
"Salah satu pelaku menempelkan celurit di leher saya," tulis Tiyama.
BACA JUGA:Satlantas Polres Jember Beri SIM D Gratis, Wujud Pelayanan Inklusif untuk Penyandang Disabilitas
Para pelaku tidak segan-segan melakukan kekerasan. Tiyama diinjak-injak, dipukuli, dan dicekik. Tangannya juga dibacok hingga ia tidak berdaya. Sementara itu, pelaku lain mematikan lampu dan masuk ke kamar ibunya, Seniti.
"Mereka mengikat tangan dan kaki ibu dengan kabel kipas angin, lalu melakban mulutnya. Ibu saya juga dilukai dengan bacokan," beber Tiyama.
BACA JUGA:Wujud Empati, Kapolres Jember Kunjungi Korban Kecelakaan di RS Bina Sehat
Setelah melumpuhkan kedua korban, para pelaku leluasa mengambil perhiasan kalung, uang tunai Rp50 juta, serta dua unit sepeda motor Honda Vario dan Honda Beat beserta surat-suratnya.
Akibat penganiayaan brutal ini, Tiyama menderita luka di kepala dan lengan, sementara Seniti mengalami sembilan luka bacok di tubuhnya.
BACA JUGA:Kapolres Jember Hadiri Kemeriahan Pembukaan MTQ XXXI Tingkat Jawa Timur 2025
Sumber:
