Angka Spesial bagi Lautaro Martinez di Copa America, Cetak Gol Ke-26, di Tanggal 26 dan Usia 26 Tahun

Angka Spesial bagi Lautaro Martinez di Copa America, Cetak Gol Ke-26, di Tanggal 26 dan Usia 26 Tahun

Lautaro Martinez mencetak gol spesial bagi Argentina di Copa America.-IF AFA Selection.-

MEMORANDUM-Argentina memastikan satu tempat di babak selanjutnya Copa America 2024 usai menang 1-0 atas Chili, Rabu 26 Juni 2024. Gol tunggal kemenangan Tim Tango dicetak oleh striker Lautaro marinez di menit ke-88. Specialnya, Lautaro yang berusia 26 tahun mencetak gol ke-26 dan di tanggal 26 Juni 2024.

Tambahan tiga poin membuat Argentina memimpin Grup A dengan 6 poin. Kanada di posisi kedua dengan 3 poin sedangkan Chili dan Peru di posisi ketiga dan keempat.

BACA JUGA:Satu Assist Messi Bawa Argentina Menang atas Kanada di Laga Pembuka Copa America

Pelatih Scaloni mengistirahatkan beberapa pemain di laga ini. Termasuk Lautaro yang menjadi penentu kemenangan. Begitu juga dengan Angel Di Maria yang di laga sebelumnya menajdi starter.

Tapi, dominasi Argentina tetap terlihat meski Scaloni melakukan beberapa rotasi pemain. Lionel Messi yang menjadi dirijen lini tengah membuktikan kualitasnya di laga ini.

Kapten tim sekaligus inspirator tim ini benar-benar membuat Argentina tampil menguasai jalannya laga. Pergerakan dan umpan-umpannya sepanjang laga membuat Chili harus berjibaku sepanjang pertandingan.

BACA JUGA:Alasan Mengapa Argentina Masih Menjadi Kandidat Kuat Juara di Copa America

Dari statistik pertandingan, Argentina mengusasi 61,3 persen berbanding 38,7 persen. Argentina juga unggul dalam shots on goal yaitu 9 berbanding 3. Bahkan, Argentina mendapatkan 11 kali corner kick.

Di laga sebelumnya, Peru takluk dari Chili dengan skor 1-0. Karena itu, di laga terakhir ketika menghadapi Peru, Argentina sedikit bisa lebih santai.(*)

Sumber: