Persiapan Playoff Olimpiade 2024 Indonesia U-23 vs Guinea, STY Fokus Jaga Kebugaran Pemain

Persiapan Playoff Olimpiade 2024 Indonesia U-23 vs Guinea, STY Fokus Jaga Kebugaran Pemain

Shin Tae-young. -Istimewa-

BACA JUGA:KAI Daops 9 Sampaikan Pemberlakuan UU 22 Tahun 2009

"Memang di bawah standar, ya. Artinya tidak seperti di Doha, tetapi katanya di sini yang rumputnya paling baik. Jadi mau tidak mau kita harus adaptasi dengan situasi dan kondisi di sini,’’ ungkapnya. 

BACA JUGA:KA Pandalungan vs Kijang, Sopir Tergencet Tapi Selamat

Sementara itu di sisi pemain, Ikhsan Nul Zikrak mengaku bahwa masih sedikit lelah usai mengikuti latihan perdana. Apalagi skuad garuda muda melakukan perjalanan jauh sekitar 7 jam dari Doha ke Paris. 

BACA JUGA:2 Kecamatan di Madiun Diproyeksikan Jadi Zona Industri

"Tentu anak-anak agak kecapekan, (setelah menempuh) perjalanan tujuh jam. Tapi kami menyesuaikan diri di latihan hari pertama ini," kata Ikhsan. 

BACA JUGA:Bupati dan Wakil Bupati Aktif Berebut Mendaftar Bacakada di DPD NasDem Lamongan

Salah satu tantangan yang dihadapi Ikhsan Nul Zikrak dan kawan-kawan adalah adaptasi. Para pemain Timnas Indonesia U-23 harus membiasakan diri dengan kondisi cuaca di Prancis yang cukup dingin.

BACA JUGA:Didesak Masyarakat Maju Calon Bupati Blitar, Rahmat Santoso Tunggu Restu Ketum PAN

"Tentu kami menyesuaikan keadaan dan pada hari pertama ini cuma latihan ringan. Conditioning," ucap pemain asal Borneo FC Samarinda tersebut.

Ikhsan berharap proses adaptasi ini tidak menemui kendala. Sebab, Ikhsan dan kawan-kawan harus menghadapi Guinea pada play-off Olimpiade 2024. (*)

Sumber: