1.000 Anak Yatim Piatu Pasuruan Terima Santunan dari Baznas Jatim

1.000 Anak Yatim Piatu Pasuruan Terima Santunan dari Baznas Jatim

Baznas Pemprov pada saat penyaluran santunan kepada 1.000 anak yatim piatu di Kabupaten Pasuruan--

PASURUAN, MEMORANDUM - Senyum sumringah terpancar dari wajah para anak yatim piatu di Pasuruan. Bagaimana tidak. Mereka telah mendapatkan santunan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Jawa Timur. 

Selain santunan kepada 1.000 anak yatim juga puluhan anak penyandang disabilitas mendapatkan tali asih. 

BACA JUGA:Polres Pasuruan Gelar Birohtal dan Santunan Anak Yatim Piatu

BACA JUGA:Beri Santunan Rp 84 Juta, BPJS Ketenagakerjaan dan Bawaslu Kabupaten Pasuruan Komitmen Lindungi Pekerja

Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur, Akhmad Jazuli, mewakili Pj Gubernur Jawa Timur pada Selasa 2 April 2024, menyalurkan santunan untuk 1.000 anak yatim piatu.

Acara penyerahan santunan digelar di Aula Kantor PCNU Kabupaten Pasuruan. Dihadiri secara langsung oleh Ketua Baznas Provinsi Jawa Timur, Ali Maschan Moesa, Ketua PCNU KH Imron Mutamakkin dan juga Pj Bupati Pasuruan Andriyanto.

Sejumlah ulama serta tokoh agama juga hadir. Termasuk mantan Gubernur atau Ketua PP Muslimat yang didapuk sebagai penceramah, Khofifah Indar Parawansa

BACA JUGA:Kodim 0819/Pasuruan Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

Dalam sambutannya, Akhmad Jazuli mengatakan jika santunan yang disalurkan kepada 1.000 anak yatim piatu tersebut merupakan tanggung jawab pemerintah bersama Baznas. Karena selama ini Baznas sangat aktif dalam penggalangan dan menghimpun dana infaq atau sedekah.

" Kita terus berkeliling dalam rangka Safari Ramadan dan sekaligus menyalurkan santunan kepada sekitar 1.000 anak yatim piatu. Dan hari ini berada di Kabupaten Pasuruan," kata Akhmad Jazuli. 

Jazuli menambahkan, Baznas dalam hal ini disamping memberikan santunan kepada 1.000 anak yatim juga memberikan santunan kepada penyandang disabilitas, Baznas juga membantu UMKM dan usaha mikro dalam hal permodalan guna untuk menurunkan angka kemiskinan.

"Pelaku UMKM serta usaha mikro juga dibantu oleh Baznas, kita berikan modal usaha agar angka kemiskinan terus menurun," lanjut Jazuli

BACA JUGA:Kasatlantas Polres Pasuruan Kota Bagikan Sembako di Dua Yayasan Yatim Piatu

Sementara Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto mengatakan jika Pemerintah Kabupaten Pasuruan juga akan menyalurkan santunannya melalui Baznas yang ada di kabupaten. Andriyanto menegaskan jika sasaran penyaluran santunannya tidak hanya terfokus kepada anak yatim piatu, tetapi juga kepada keluarga miskin yang ada di Kabupaten Pasuruan.

Sumber: