Kantor Imigrasi Manado Perkuat Upaya Pemberantasan Pungli dan Gratifikasi

Kantor Imigrasi Manado Perkuat Upaya Pemberantasan Pungli dan Gratifikasi

Imigrasi Manado menghadiri kegiatan sosialisasi guna memperkuat Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) dan Unit Pengendalian Gratifikasi (UPG)--

MANADO, MEMORANDUM - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado mengikuti sosialisasi memperkuat Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) dan Unit Pengendalian Gratifikasi (UPG) yang dilaksanakan di Kanwil Kemenkumham Sulut, Rabu 27 Maret 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri seluruh satuan kerja di bawah Kanwil Kemenkumham Sulut dan untuk Kantor Imigrasi Manado dihadiri oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado yang diwakili oleh Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Gusti Darmudin.

Pada acara tersebut, Pelaksana Harian (Plh.) Kepala Kantor Wilayah, John Batara memberikan sambutan untuk  mengajak seluruh peserta yang terdiri dari para Kepala Unit Pelaksana Teknis, pejabat administrasi Kanwil, pejabat struktural, dan tim UPP UPG Kanwil Kemenkumham Sulut untuk menjunjung tinggi integritas, prinsip yang kokoh, serta kualitas yang terpercaya.

Ia juga menekankan pentingnya komitmen dan konsistensi dalam melakukan penertiban dan pencegahan terhadap praktik pungutan liar dan gratifikasi.

BACA JUGA:Ramadan Berkah, Imigrasi Manado Bagikan Takjil Gratis

Sebagai narasumber, Kepala Bagian Umum Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Sulawesi Utara Abdul Wahab turut memberikan penyuluhan tentang UPP UPG. Dia mengajak seluruh peserta untuk menjauhkan diri dari gratifikasi, pungli, serta menghindari benturan kepentingan seminimal mungkin dalam menjalankan tugasnya.

Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Gusti Darmudin mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Kanwil Kemenkumham Sulut.

"Kegiatan yang dilaksanakan ini sangat baik bagi kami satuan kerja yang ada di Kanwil Kemenkumham Sulut serta dari Kantor Imigrasi Manado akan terus meningkatkan pelayanan publik yang berkualitas dan bersih sehingga dapat mewujudkan kemajuan bangsa dan negara," tandas Gusti.(mik)

Sumber: