Polsek Sawoo Gowes Kamtibmas ke Bukit Wana Wisata Mingging Grogol
Ponorogo, Memorandum.co.id - Kapolsek Sawoo, AKP Edi Suyono bersama Wakapolsek Iptu Kariyadi dan anggota menggelar Gowes Kamtibmas ke Bukit Wana Wisata Mingging, Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo, Jumat (14/2/2020). Gowes Kamtibmas ini mengambil rute start dari Mapolsek Sawoo-Ds Prayungan-Ds Tugurejo-Ds Grogol- hingga di lokasi Bukit Wana Wisata Mingging. Rombongan menempuh jarak sekitar 7 kilometer. Kesempatan itu dimanfaatkan Kapolsek Sawoo untuk bersilaturahmi sejumlah warga yang ditemui dan pengelola serta Kelompok Sadar Wisata Bukit Wana Wisata Mingging. Edi Suyono menyoroti lokasi Bukit Wana Wisata sebagai potensi yang harus dijaga dan dikembangkan. Dia juga menyampaikan imbauan agar pengelola menjaga lokasi dan menghindari kebakaran hutan, menjaga kelestarian sumber daya air, dan juga illegal logging. "Keamanan parkir pengunjung agar diperhatikan dan ditempatkan anggota untuk mengawasi parkiran pengunjung untuk mengantisipasi pencurian. Kemudian pastikan lokasi bebas Miras dan Narkoba, baik oleh warga sekitar maupun pengunjung, bila kedapatan ada yang mabuk-mabukan segera hubungi Bhabinkamtibmas atau Polsek Sawoo. Semua itu demi kenyamanan dan keamanan pengunjung yang lain di lokasi," kata Edi Suyono. "Usahakan selalu ada petugas saat ada pengunjung, karena dengan adanya trek sepeda, trek trail dan gua yang berada di atas lokasi, pengelola bisa lebih mengawasi pengunjung untuk menghindari terjadinya kecelakaan," tambahnya.(alv/mt)
Sumber: