Ribuan Bansos Diserahkan, Gus Ipul: Manfaatkan untuk Kebutuhan Pokok

Ribuan Bansos Diserahkan, Gus Ipul: Manfaatkan untuk Kebutuhan Pokok

Walikota Pasuruan Gus Ipul menyerahkan langsung bantuan sosial berupa uang tunai kepada warga Kota yang berhak menerimanya.--

PASURUAN, MEMORANDUM-Pemerintah Kota Pasuruan melalui Dinas Sosial kembali menyalurkan bantuan sosial uang tunai kepada ribuan Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Bantuan ini bersumber dari dana APBD Kota Pasuruan tahun 2024. Pemberian bantuan tersebut diserahkan langsung (secara simbolis) oleh Walikota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) pada Kamis, (22/2). Penyerahan dilakukan di Gedung Gradika Bhakti Praja Kota Pasuruan.

Gus Ipul dalam sambutannya mengatakan pemberian bantuan sosial ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam rangka pengendalian dan antisipasi dampak inflasi di daerah. Selain itu sebagai bagian dari upaya mitigasi dalam program kemiskinan pemerintah pusat maupun daerah. 

“Bapak Presiden Joko Widodo berkomitmen untuk pelan-pelan memberikan bantuan kepada mereka yang secara nyata berhak menerima bantuan. Alhamdulillah, Bapak dan Ibu sekalian hari ini mendapat kesempatan menerima bantuan sosial yang bersumber dari APBD Kota Pasuruan,” ucap Gus Ipul.

BACA JUGA:Bea Cukai Pasuruan Tangkap Dua Pelaku Memperedarkan Rokok Ilegal

Gus Ipul berpesan kepada penerima bantuan sosial agar dapat memanfaatkan bantuan ini sebaik-baiknya untuk pemenuhan kebutuhan dasar, sehingga bisa mencukupi kebutuhan pokok pangan dan pemenuhan gizi keluarga. 

BACA JUGA:Sinergi PT Pos Tuban dan BPJS Ketenagakerjaan Beri Perlindungan Pekerja Sektor Mandiri

“Alhamdulillah kami bersyukur bisa saling berbagi, saling membantu, utamanya yang berkaitan dengan program pemerintah. Bantuan yang diberikan tolong digunakan untuk kebutuhan dasar,” pintanya. 

Gus Ipul berharap dengan adanya bansos minimal bisa membantu masyarakat Kota Pasuruan yang membutuhkan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat. Ia juga meminta agar bansos diberikan tepat sasaran serta diterima sesuai dengan yang terdata.

“Meskipun tidak banyak, mari kita syukuri ini.  Dengan besaran Rp 200.000 per bulan diharapkan dapat membantu Bapak dan Ibu sekalian,” ungkapnya

Sebelum menutup sambutan, Gus Ipul juga mengajak para penerima bansos untuk bersama-sama menciptakan Kota Pasuruan yang bersih dan tertib. “Mari bantu kami mewujudkan Kota Pasuruan menjadi lebih bersih dan tertib. Dimulai dari lingkungan dan rumah masing-masing. Sebab kebersihan bisa mendatangkan rezeki,” tuturnya.

Kepala Dinas Sosial Kota Pasuruan, Kokoh Arie Hidayat dalam laporannya memaparkan bantuan sosial berupa uang diberikan kepada 1.957 KPM dengan rincian Kecamatan Bugul sebanyak 239 KPM, Gadingrejo sebanyak 469 KPM, Panggungrejo sebanyak 754 KPM, dan Purworejo sebanyak 495 KPM. 

Bantuan tahap 1 tersebut diberikan kepada masing-masing KPM dengan besaran Rp 200.000 yang akan diterima selama 2 bulan untuk Januari dan Februari dengan total Rp 400.000

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Wali Kota Pasuruan, jajaran Kepala Perangkat Daerah terkait, Camat dan Lurah di lingkungan Pemerintah Kota Pasuruan, serta Pimpinan Bank Jatim Cabang Pasuruan. (mh)

Sumber: