Polisi Gerebek Arena Judi Sabung Ayam di Pucangsari, Pasuruan

Polisi Gerebek Arena Judi Sabung Ayam di Pucangsari, Pasuruan

Barang bukti yang berhasil diamankan dari arena judi ayam di Desa Pucangsari Kecamatan Purwosari.--

PASURUAN, MEMORANDUM-Puluhan orang lari kocar kacir setelah arena judi sabung ayam di Desa Pucangsari Kecamatan Purwosari diobrak polisi. Sebanyak 10 ekor ayam dan 5 unit motor berhasil diamankan petugas.

Informasi akan maraknya sabung ayam ini diperoleh dari laporan masyarakat. Terutama di Dusun Karanggondang Desa Pucangsari yang kerap ramai oleh kerumunan warga yang sedang menggelar judi sabung ayam

Pihak kepolisian dari Polsek Purwosari kemudian mendalami informasi tersebut. Sehingga pada Minggu (4/2) sekira pukul 13.45 WIB, petugas Polsek Purwosari meluncur ke lokasi.

BACA JUGA:Nelayan Lekok Dihajar Warga Usai Mencuri Velg dan Alat Bengkel

Benar saja, ketika mengetahui kedatangan anggota kepolisian, puluhan orang yang sedang transaksi perjudian sabung ayam semburat. Mereka melarikan diri. Ada yang terlihat melarikan diri dengan membawa ayam jago yang belum sempat bertanding. Namun ada juga yang lari dengan motornya ke area perkebunan dan semak-semak.

BACA JUGA:Unmer Pasuruan Deklarasi Pemilu Bermartabat, Sejuk tanpa Provokasi

Kapolsek Purwosari, AKP Hudi Supriyanto mengatakan jika ia mendatangi lokasi kegiatan judi sabung ayam setelah mendapatkan laporan masyarakat. Para warga merasa gerah dengan munculnya arena perjudian tersebut. Apalagi kebanyakan yang datang adalah warga dari luar desa. 

Untuk menjaga dan mengantisipasi keamanan desa, akhirnya warga melaporkan ke pihak kepolisian. “Laporan masyarakat yang gerah dengan adanya arena judi sabung ayam yang dilakukan hampir pada setiap minggu," kata Hudi Supriyanto saat dihubungi Senin (5/2).

Saat membubarkan arena perjudian sabung ayam tersebut, anggota Polsek Purwosari berhasil menyita sebanyak 10 ekor ayam jago, 1 kaso, 1 unit geber aduan dan 1 lembar karpet arena sabung ayam.

Disamping itu, polisi juga mengamankan 5 unit kendaraan bermotor. Motor-motor tersebut terpaksa ditinggal pemiliknya karena kebingungan melarikan diri saat terjadi penggerebekan. Sementara pemilik motor sendiri melarikan diri ke arah perkebunan warga. ”Kita amankan 10 ekor ayam beserta arena yang dijadikan sarana untuk sabung ayam. Juga ada 5 unit motor yang ditinggal pemiliknya melarikan diri," lanjut AKP Hudi.

Barang bukti yang berhasil diamankan dari lokasi perjudian sabung ayam semuanya dibawa ke Mapolsek Purwosari. Sementara ini, belum ada satupun pelaku yang berhasil diamankan. (kd/mh)

Sumber: