Kecelakaan Maut Bus vs Dump Truk di Gresik, Polisi Periksa 4 Saksi

Kecelakaan Maut Bus vs Dump Truk di Gresik, Polisi Periksa 4 Saksi

Kanitlaka Satlantas Polres Gresik Iptu Tita Puspita Agustina mendatangi korban kecelakaan bus maut Gresik di Pasuruan-Danny-

GRESIK, MEMORANDUM - Kecelakaan maut antara bus bermuatan jemaah peziarah yang menabrak dump truk tronton di Jalan Raya Bungah, GRESIK masih dalam penyelidikan polisi. Hari ini, Senin 29 Januari sedikitnya ada empat saksi yang diperiksa di Pasuruan.

"Untuk pengembangan masih kita lakukan pemeriksaan saksi. Hari ini, kita berangkat ke Pasuruan mendatangi korban-korban dari bus untuk diperiksa," kata Kanitlaka Satlantas Polres Gresik Iptu Tita Puspita Agustina, Senin 29 Januari 2024, siang.

Tita merinci, para saksi yang diperiksa itu antaralain, empat penumpang yang duduk paling dekat dengan sopir. "Ya termasuk penumpang di sebelah supir yang saat kejadian tidak mengantuk," kata Tita.

Selain itu, kepolisian juga memeriksa saksi yang berada di lokasi pada saat kejadian kecelakaan tersebut. "Kami saat ini juga memeriksa saksi di warung kopi pas titik kejadian kecelakaan," tandas Tita.

BACA JUGA:Berkemudi Satu Tangan, Sopir Bus Maut di Gresik Sempat Ditegur Penumpang

Sementara itu, sopir bus maut Masrukin juga bakal dilakukan pemeriksaan. Hanya saja, saat ini ia masih menjalani perawatan medis di rumah sakit. "Sudah dijadwalkan pemeriksaan sopir. Kita tunggu kondisinya membaik untuk diperiksa," pungkas dia.(fdn)

Sumber: