Ciptakan Kelancaran Arus Lalin, Polsek Padangan Pam Pemberangkatan Siswa SMPN 2 Study Tour
Untuk menciptakan kelancaran arus lalu lintas saat pemberangkatan rombongan siswa SMPN 2 Padangan berdarma wisata,-Biro Bojonegoro-
BOJONEGORO, MEMORANDUM - Untuk menciptakan kelancaran arus lalu lintas saat pemberangkatan rombongan siswa SMPN 2 Padangan berdarma wisata, Polsek Padangan melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di depan SMPN 2 Padangan Kabupaten Bojonegoro, Sabtu 27 Januari 2024.
Kegiatan yang bertujuan untuk menciptakan keamanan , keselematan, ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas ini di pimpin oleh Kanit Sabhara Polsek Padangan Iptu Sutrisno. Di samping itu kegiatan ini juga untuk mencegah dan menurunkan angka kecelakaan lalu lintas jalan di wilayah hukum Polsek Padangan.
Di tempat terpisah , Kapolsek Padangan Kompol Hufron Nurrochim. SH. MM menyampaikan bahwa setiap ada kegiatan masyarakat terus aktif memerintahkan anggotanya untuk melakukan pengamanan agar masyarakat akan merasa terlayani dan terlindungi dalam melaksanakan kegiatan tersebut .
"Dengan adanya kehadiran anggota kami di tengah tengah masyarakat, kami harapkan dapat menciptakan kamtibmas yang kondusif selama kegiatan masyarakat ini berlangsung sehingga masyarakat akan merasa aman dan nyaman," kata Kapolsek.
BACA JUGA:Cegah Aksi Bullying, Unit Binmas Polsek Padangan Beri Binluh Di SDN 02 Dengok Padangan
"Semoga sampai dengan kegiatan ini selesai di laksanakan, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Padangan tetap aman dan kondusif," tutup Kapolsek .(top)
Sumber: