Abah Sunar, Sang Pejuang Olahraga Masyarakat Surabaya

Abah Sunar, Sang Pejuang Olahraga Masyarakat Surabaya

Muhammad Sunar bersama host Memorandum TV Rakhmat Hidayat dan redaktur daerah SKH Memorandum Muchlis Darmawan.-Rahmad Hidayat-

SURABAYA, MEMORANDUM - Kegiatan olahraga yang dinaungi dalam Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI), menjadi perhatian H Muhammad Sunar

Di tangan pria yang akrab disapa Abah Sunar ini, olahraga masyarakat menunjukkan prestasi hingga ke kanca nasional. 

BACA JUGA:KORMI Kota Malang Kunjungi Tulungagung, Sampaikan Ini

Berbagai upaya ini, ia lakukan agar kegiatan olahraga dalam naungan KORMI semakin memasyarakat. Terbukti beberapa wilayah kecamatan di Kota Surabaya menjadi kampung yang menyumbang banyak atlet prestasi.

BACA JUGA:Kunjungi Kota Blitar, KORMI Kota Malang Berbagi Pengalaman

 “Masyarakat Surabaya sangat luar biasa. Bahkan kegiatan olahraga masyarakat iini, sudah ada ditingkatan Rukun Tetangga (RT) hingga Rukun Warga (RW), sebagai wujud memasyarakatkan olahraga, dan mengolahragakan masyarakat,” terang Muhammad Sunar pada host Memorandum TV, Rakhmat Hidayat, Rabu, 10 Januari 2024.

BACA JUGA:Senam Kebangsaan HUT KORMI di Kota Malang, Satukan Masyarakat Berbagai Komunitas

Abah Sunar yang juga caleg PDI Perjuangan dari daerah pemilihan 4 (Jambangan, Wonokromo, Sawahan, Gayungan, Sukomanunggal), Kota Surabaya ini, menyebutkan perhatian warga Kota Surabaya sangat luar biasa. 

Bahkan, di tangan Abah Sunar, prestasi olahraga masyarakat berkembang pesat di tingkat Provinsi Jatim hingga nasional bisa terwujud. 

BACA JUGA:HUT Ke-23 KORMI di Kota Malang, Gubernur Jatim Bersama Ribuan Pegiat Olahraga Akan Ikuti Senam Kebangsaan

“Kemarin KORMI Surabaya menjadi juara umum untuk Jatim. Prestasi membanggakan untuk warga kota,” tandas Sunar.

Abah Sunar menyebutkan, salah satu cabang olahraga di KORMI adalah olahraga kebugaran yang mulai tumbuh di tingkat pendidikan usia dini (PAUD) hingga usia lanjut (lansia). 

BACA JUGA:Berikan Penghargaan, KORMI Kota Malang Bakal Gelar Festival Olahraga

Menunjang prestasi tersebut, kejuaraan dilakukan hingga tingkat kota/kabupaten hingga provinsi. Sejumlah pengalaman di KORMI, lanjut Abah Sunar membuat olahraga ini terus dikenalkan ke masyarakat. 

Sumber: