5 Tips Merawat Battery Health iPhone agar Tidak Cepat Turun

5 Tips Merawat Battery Health iPhone agar Tidak Cepat Turun

5 Tips Merawat Battery Health iPhone agar Tidak Cepat Turun-Pexel-

 

MEMORANDUM - Pengguna iPhone seringkali merasa cemas dengan aspek battery health karena ini berpengaruh langsung pada performa ponsel. Battery health iPhone memang sewajarnya akan terus turun seiring pemakaian.

Namun, Anda bisa melakukan upaya agar battery health ini tidak terlalu cepat turun dan bisa memberi performa yang lebih baik untuk jangka panjang.

 

5 Tips Merawat Battery Health iPhone agar Tidak Cepat Turun

 

Penurunan battery health pada iPhone pada dasarnya sangat dipengaruhi oleh kebiasaan pengguna. Itulah mengapa sangat penting untuk menerapkan cara pemakaian yang tepat agar battery health tidak terlalu cepat menurun.

Berikut ini ada beberapa tips merawat battery health yang bisa diterapkan para pengguna iPhone.

 

1. Isi Baterai sebelum Habis

 

Tips pertama, jangan menunggu sampai daya baterai habis untuk melakukan pengisian. Sebaiknya Anda langsung mengisi daya baterai begitu indikator menunjukkan 25%. Hindari mengisi daya ketika indikator baterai sudah berada di bawah angka 20%.

 

Beberapa pihak mengatakan bahwa pengisian daya bisa dihentikan saat sudah mencapai 80% demi menjaga battery health. Namun pendapat ini belum terbukti benar jadi tidak ada salahnya mengisi daya sampai full 100%. Hanya saja pastikan Anda tidak terbiasa menunggu sampai baterai kosong baru melakukan pengisian.

 

2. Jangan Mainkan HP saat Mengisi Daya

 

Hindari memainkan atau menggunakan iPhone saat proses pengisian daya berlangsung. Kebiasaan ini seringkali dianggap sepele padahal bisa merusak perangkat dan menurunkan battery health dengan cepat. Menggunakan perangkat saat di-charge bisa memicu peningkatan suhu dan hal ini bisa berdampak buruk pada kualitas baterai.

 

3. Hindari Overheat pada HP

 

Tips berikutnya untuk merawat battery health iPhone adalah dengan mencegah terjadinya overheat. Pastikan suhu iPhone tidak terlalu tinggi saat Anda menggunakannya. Jika suhu perangkat mulai meningkat maka lebih baik istirahatkan sejenak. Tunggu sampai suhu turun baru Anda bisa menggunakannya kembali.

 

4. Aktifkan Pengisian Optimasi Baterai

 

Jangan lupa untuk mengaktifkan fitur optimasi pengisian daya baterai. Anda bisa mengaktifkan fitur ini di bagian pengaturan tepatnya di menu Baterai. Fitur ini akan mempelajari kebiasaan Anda dalam melakukan pengisian daya iPhone sehingga prosesnya bisa lebih optimal.

 

Jika Anda mengaktifkan fitur ini, maka sistem akan mengingat interval waktu proses melakukan pengisian daya. Biasanya setelah pengisian daya berjalan sampai 80%, fitur ini akan memperlambat kecepatan pengisian. Hal inilah yang membantu melindungi battery health perangkat agar tidak cepat turun.

Sumber: