Bupati Magetan Tutup Turnamen Futsal HUT SMK Yosonegoro

Bupati Magetan Tutup Turnamen Futsal HUT SMK Yosonegoro

Magetan, memorandum.co.id - Tribun GOR Ki Mageti, Sabtu (18/1) malam riuh oleh teriakan dukungan. Situasi itu terjadi karena ada final Turnamen Futsal Bupati Cup V yang diselenggarakan dalam rangka HUT ke-28 SMK Yosonegoro. Turnamen memperebutkan piala bergilir Bupati Magetan tersebut diikuti tim putra-putri SMP hingga SMA/SMK se-derajat di Kabupaten Magetan. Untuk kategori putri SMP dimenangkan SMPN 2 Plaosan setelah menundukkan SMPN3 Magetan. Sedangkan di putra, dimenangkan tim SMPN 4 Magetan yang juga menundukkan wakil SMPN 3 Magetan. Untuk tingkat SMA/SMK putra, tuan rumah yang menurunkan dua wakilnya, berhasil memboyong gelar bergengsi. Tim A SMK Yosonegoro menaklukkan SMK Penerbangan Angkasa Maospati melalui duel ketat hingga detik-detik terakhir. Sukses ini juga dibarengi dengan gelar The Best Player yang diraih Pujo. Sedangkan tim SMA Negeri 3 Magetan bisa melaju sebagai kampiun setelah kandaskan SMA Negeri 2 Magetan. Bupati Suprawoto yang hadir di malam final, sangat mengapresiasi turnamen ini. “Jika digelar rutin, bisa memacu prestasi siswa-siswi di bidang olahraga, terutama futsal. Sehingga nantinya bisa berprestasi bukan hanya di wilayah Magetan melainkan nasional bahkan internasional. Pesan saya, setelah turnamen untuk tetap berkawan, bersahabat, dan terus berlatih,” sebut mantan Kepala Dinas Diskominfo Jatim tersebut. (ack/alv/epe)  

Sumber: