Rutin Penertiban, Kawasan Dr Soetomo Tak Lagi Semrawut
Madiun, memorandum.co.id - Satlantas Polres Madiun Kota melakukan sosialisasi dan penertiban lalu lintas di kawasan Jalan Dr Soetomo, Senin (13/1). Dipimpin Kanit Dikyasa Aiptu Sulaiman, sejumlah personel satlantas terlihat sibuk menertibkan pejalan kaki dan pengendara di kawasan sibuk itersebut. Sebelumnya, kawasan Dr Soetomo memang dikenal sebagai salah satu titik kemacetan di Kota Madiun. “Kami mengimbau semua pengguna jalan dan petugas juru parkir (jukir) di Jalan Dr Seetomo Kota Madiun agar memarkir kendaraan di satu sisi secara pararel,” terang Aiptu Sulaiman. Menurut Aiptu Sulaiman, kawasan Dr Soetomo sebelumnya semrawut. Setelah ada penertiban rutin, baik pejalan kaki maupun tukang parkir membuat lalu lintas lancar. "Sekarang tambah patuh dengan kehadiran kami di lapangan ini, para pejalan kaki maupun jukir semakin paham. Kegiatan ini akan kami lakukan rutin," tutupnya. (ack/mt/epe)
Sumber: