Siapa Disini Yang Malas Mandi? Inilah 5 Manfaat Mandi Bagi Kesehatan

Siapa Disini Yang Malas Mandi? Inilah 5 Manfaat Mandi Bagi Kesehatan

--

Surabaya, memorandum – Bagi sebagian orang mandi merupakan kegiatan yang membuang waktu, karena mereka merasa tubuhnya tidak kotor oleh sebab itu jadi malas untuk mandi. Tau kah kalian selain untuk membersihkan badan, ternyata mandi juga memiliki beragam manfaat bagi tubuh. Apa saja? Simak ulasan berikut!

1. Mengeluarkan racun
Mandi air hangat sekitar 32º-35º Celcius bisa membuka pori-pori kulit, yang membantu mengeluarkan toksin.  Selain itu, mandi air hangat juga membantu menurunkan tingkat gula darah, menyembuhkan sakit otot, dan membantu menjaga usus besar. Waktu mandi yang dianjurkan adalah 10 hingga 20 menit.

2. Mengatasi penyakit gatal
Penyakit gatal-gatal, dapat disembuhkan dengan menambahkan baking soda (sodium bikarbonat) ke bak mandi, sebagai antiseptik.

3. Menyebuhkan infeksi
Beberapa penyakit infeksi dapat dibantu penyembuhannya dengan menambahkan tiga atau empat cuka apel ke dalam bak mandi. Ini juga baik untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh, karena cuka dapat menyeimbangkan kembali asam tubuh.

4. Mengatasi insomnia
Mandi dan merendam kaki dalam air dingin sangat baik bagi kita yang memiliki masalah insomnia atau gangguan tidur.

5. Menghilangkan stres
Jika kita mengalami stress, mandi air dingin bisa menjadi soluisnya. Temperatur yang dianjurkan sekitar 12º hingga 18º Celcius. Mandi air dingin sangat baik meredakan ketegangan.

Nah, itulah beragam manfaat mandi yang mungkin belum banyak orang tau. Mulai sekarang jangan pernah lagi malas untuk mandi, karena kegiatan tersebut baik bagi kesehatan tubuh kita. (mg2)

Sumber: