Pentingnya Memahami Stunting pada Anak
Surabaya, memorandum.co.id - Stunting pada anak merupakan kondisi gagal tumbuh yang diakibatkan oleh kekurangan gizi kronis. Penyebab Stunting pada Anak Stunting terjadi akibat kurangnya asupan gizi pada anak dalam 1.000 hari pertama kehidupannya, yaitu semenjak anak masih di dalam kandungan hingga berusia 2 tahun. Stunting pada anak bisa disebabkan oleh masalah pada saat kehamilan, persalinan, penyusuan, atau setelahnya, seperti pemberian MPASI yang tidak mencukupi asupan nutrisi. Selain karena nutrisi yang buruk, stunting juga bisa disebabkan oleh pola asuh yang kurang baik serta kebersihan lingkungan yang buruk sehingga anak sering terkena infeksi. Selain mengalami gangguan pertumbuhan, berikut adalah beberapa ciri-ciri stunting pada anak: 1. Mengalami penurunan tingkat kecerdasan, gangguan berbicara, dan kesulitan dalam belajar 2. Memiliki sistem kekebalan tubuh yang rendah, sehingga lebih mudah sakit, terutama akibat penyakit infeksi 3. Berisiko mengalami penyakit diabetes, hipertensi, dan obesitas ketika dewasa nanti. (*/Rdh)
Sumber: