Indahnya Bukit Jabal Kirmit, Bagian Pesona Alam Tersembunyi ala Selandia Baru

Indahnya Bukit Jabal Kirmit, Bagian Pesona Alam Tersembunyi ala Selandia Baru

Bondowowso, memorandum.co.id - Bukit Jabal Kirmit merupakan salah satu keindahan alam yang berpotensi untuk menjadi destinasi wisata, karena dianggap memiliki kemiripan dengan bukit yang berada di Selandia Baru. Hijaunya rumput yang membentang luas di Bukit Jabal Kirmit tampak seperti permadani. Permukaan tanah tertutup oleh warna hijau di mana-mana. Sudah bisa dipastikan udara di kawasan ini sangat sejuk dan suasananya asri. Hal ini membuat pengunjung cenderung nyaman berlama-lama di sini. Apabila di Selandia Baru biasa ada peternakan domba di kawasan sekitar bukit, di Bukit Jabal Kirmit juga ada. Di kawasan ini bisa dijumpai peternakan kuda dan kijang Nama Jabal Kirmit sendiri berasal dari bahasa arab yang berarti Gunung Genteng, dan terletak di Desa Jampit, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur. Apabila sedang berkunjung ke Kawah Ijen, Bukit Jabal Kirmit sayang untuk dilewatkan begitu saja. Pasalnya, kedua tempat wisata ini letaknya berdekatan. Pesona yang dimiliki keduanya juga sama-sama memanjakan hasrat petualangan. Bukit Jabal Kirmit masih termasuk dalam kawasan wisata Kawah Wurung. Oleh karena itu, untuk menuju ke Bukit Jabal Kirmit, pengunjung hanya perlu membayar tiket di pintu masuk Kawah Wurung. Pasalnya, bukit ini belum dikelola sebagai kawasan wisata tersendiri. Jabal Kirmit memiliki akses jalan yang cukup ekstrim karena medan yang curam serta jalan berbatu dan berpasir menjadi salah satu permasalahan dalam pengenalan potensi wisata Jabal Kirmit. (*/rdh)

Sumber: